jpnn.com - JAKARTA - Calon Wakil Gubernur DKI Jakarta, Sandiaga Uno mengajak warga untuk mendoakan pasangannya, Anies Baswedan, yang kini tengah sakit segera pulih.
"Mari kita semua berdoa untuk teman kita, Mas Anies yang lagi sakit. Katanya serak. Biar cepat sembuh, biar besok bisa keliling lagi," kata Sandiaga kepada warga di Jalan Serdang Baru, Kemayoran, Jakarta Pusat, seperti diberitakan Indopos (Jawa Pos Group) hari ini.
BACA JUGA: Ada Pernyataan Adem Nih dari Anies Baswedan
Jumat pagi kemarin, Anies terlambat ke lokasi kampanye karena kurang sehat.
Namun, Anies tetap antusias joget bersama warga hingga keliling Pasar Johar Baru.
BACA JUGA: Anggota KPU dan Panwaslu Mendapat Ancaman dari Kandidat
Namun, Dia sulit berbicara dan beberapa kali memegang tenggorokannya saat menyapa warga.
Setelah salat Jumat, sisa agenda Anies kemudian dibatalkan. Di Serdang Baru, Sandiaga berdialog dengan warga soal UKM.
BACA JUGA: Wong Kito Galo Dukung Rano-Emba
Pria yang berlatar belakang pengusaha ini berjanji akan mencari solusi bagi warga yang merasa kesulitan untuk mengembangkan UKM. (wok/aen/ray/jpnn)
BACA ARTIKEL LAINNYA... Panwaslu Bakal Panggil Cawagub Djarot
Redaktur : Tim Redaksi