Sandiaga Uno Tukarkan Uang Dolar ke Rupiah, Fadli Zon Kapan?

Kamis, 06 September 2018 – 19:28 WIB
Fadli Zon. Foto: Charlie L/Indopos/dok.JPNN.com

jpnn.com, JAKARTA - Calon wakil presiden (cawapres) Sandiaga Uno sudah menukar uang dolar Amerika Serikat (AS) yang dimilikinya ke mata uang rupiah. Hal itu sebagai salah satu solusi atas anjloknya nilai tukar rupiah terhadap dolar AS.

Lantas bagaimana dengan Wakil Ketua DPR Fadli Zon? Apakah juga akan menukar dolar yang dia miliki? “Dolarnya tidak banyak. Yang penting sebetulnya dalam situasi seperti ini pemerintah membatasi impor,” katanya di gedung DPR, Senayan, Jakarta, Kamis (6/9).

BACA JUGA: Rupiah Keok, Prabowo - Sandi Disarankan Terus Serang Jokowi

Fadli menilai yang aneh itu adalah pemerintah tidak berlaku hemat dan tak sejalan dengan apa yang seharusnya dilakukan seperti masih melakukan impor secara besar-besaran.

Berdasar informasi yang diterimanya, Fadli mengaku sebenarnya stok beras itu masih cukup sehingga tidak perlu impor. “Saya tanya ke Bulog cukup kok. Kenapa harus impor yang jelas merugikan petani? Impor gula juga kan ini besar-besaran. Saya kira ini menguras devisa,” ujar wakil ketua umum Partai Gerindra itu.

BACA JUGA: Fadli Zon Ragukan Deddy Mizwar Mau Gabung Kubu Jokowi-Maruf

Dia menambahkan, kalau harus menukar dolar juga tidak menyelesaikan masalah. Anak buah Prabowo Subianto di Partai Gerindra itu menilai menukar dolar tidak signifikan mengurangi masalah melemahnya nilai tukar.

“Kalau menurut saya kurang signifikan. Yang signifikan belanja pemerintah yang besar-besar infrastruktur, impor, dan sebagainya,” kata Fadli. (boy/jpnn)

BACA JUGA: Yusuf Mansur Gabung Kubu Jokowi-Maruf, Begini Reaksi Fadli

BACA ARTIKEL LAINNYA... Prabowo dan Fadli Zon Diserang, Sadis Banget Bro!


Redaktur & Reporter : Boy

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Tag
Fadli Zon   Dolar  

Terpopuler