Satgaskes TNI Evakuasi Adam dan Eva Korban KLB Gizi Buruk

Selasa, 30 Januari 2018 – 17:45 WIB
Tim Gabungan Satuan Tugas Kesehatan (Satgaskes) TNI mengevakuasi dua anak bersaudara bernama Adam dan Eva yang terkena penyakit campak, kurang gizi dan komplikasi ke RSUD Agats, Kabupaten Asmat. Foto: Puspen TNI

jpnn.com, ASMAT - Tim Gabungan Satuan Tugas Kesehatan (Satgaskes) TNI berhasil mengevakuasi dua anak bersaudara bernama Adam dan Eva yang terkena penyakit campak, kurang gizi dan komplikasi. Evakuasi tersebut dilakukan karena kondisi dua anak ini memerlukan penanganan intensif sehingga dievakuasi ke RSUD Agats, Kabupaten Asmat.

“Evakuasi dua anak bersaudara ini setelah melakukan komunikasi yang cukup alot dengan kedua orang tuanya,” kata Komandan Satgaskes TNI, Brigjen TNI Asep Setia Gunawan dalam keterangan persnya diterima, Selasa (30/1/2018).

BACA JUGA: Bantu Warga Asmat, Tim Baguna PDIP Bawa Pesan Mama Mega

Menurut Asep, evakuasi pasien didampingi oleh dokter dari Satgaskes TNI Letkol Ckm dr. Shohibul Hilmi, Sp.OT dengan menggunakan speed boat. Proses evakuasi ditempuh selama dua jam perjalanan, Senin (29/1) kemarin.(fri/jpnn)

BACA JUGA: Pemerintah Harus Segera Menetapkan Status KLB di Papua

BACA JUGA: Megawati Khusus Bahas Gizi Buruk di Asmat

BACA ARTIKEL LAINNYA... Fahira: KLB di Asmat Harus Jadi yang Terakhir


Redaktur & Reporter : Friederich

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler