jpnn.com, JAKARTA - Ketua MPR RI Bambang Soesatyo memberikan apersiasi atas terpilih kembalinya Satrio Nur Rachmanto (Rio Castello) sebagai Ketua Umum Motor Besar Indonesia periode 2021-2024.
Di kepemimpinan periode lalu, pria yang akrab disapa Bamsoet itu mengatakan Satrio Castello membangun citra positif MBI sebagai organisasi dan komunitas otomotif.
BACA JUGA: Bamsoet Berharap Keinginan Anak Muda Hadirkan Pendidikan Pancasila di Sekolah Segera Direspons
Antara lain, turut berperan dalam mensukseskan ajang olahraga sehingga MBI menjadi klub motor pertama yang dipercaya mengawal api obor Asian Games 2018.
"Berbagai capaian yang ditorehkan, harus ditingkatkan di periode kedua. Misalnya membuat aksi solidaritas dan kegiatan sosial kemanusiaan, yang menebarkan semangat berbagi dan bergotong royong," pesan Bamsoet dalam penutupan Munas ke-2 MBI, di Jakarta, Minggu (3/10/21).
BACA JUGA: IMI Siapkan Balapan Virtualracer, Bamsoet: Bisa Dimainkan Lewat HP
Pandemi Covid-19, kata Bamsoet, MBI juga aktif bekerjasama dengan berbagai pihak untuk membantu pemerintah menyelenggaraan vaksinasi Covid-19.
"MBI juga aktif melakukan vaksinasi ideologi berupa Sosialisasi Empat Pilar MPR RI," ujar pria yang menjabat sebagai Ketua Umum Ikatan Motor Indonesia (IMI)
BACA JUGA: Bamsoet Pastikan Ribuan Aparat Siap Amankan PON XX Papua
Bamsoet menjelaskan, MBI harus terus tumbuh sebagai komunitas otomotif yang semakin solid, tetap berkomitmen menjaga inklusifitas keanggotaan dengan semangat persaudaraan tanpa batas.
Sekaligus menjadikan MBI sebagai keluarga besar yang menjunjung tinggi semangat persaudaraan dan menempatkan social brotherhood sebagai nafas organisasi.
"Sebagai kekayaan yang saling menguatkan dan bukan perbedaan yang memisahkan, maka segala bentuk dan wujud perbedaan tidak akan menjadi penghalang bagi bangsa kita untuk hidup bersama," jelas Bamsoet.
Wakil Ketua Umum Partai Golkar itu manambahkan, setelah sempat terpuruk akibat dampak pandemi Covid-19, saat ini mulai dirasakan kembali bangkitnya pertumbuhan industri otomotif di tanah air.
Maka ke depan, intensitas pengguna jalan juga akan kembali meningkat.
Di sinilah, kata dia, peran penting MBI agar bisa menjadi role model sebagai pelopor keselamatan berkendara, khususnya klub-klub otomotif lain, dan umumnya bagi masyarakat pengendara motor dan pengguna jalan lainnya.
"Saya yakin dengan potensi sumberdaya yang dimiliki, MBI akan mampu menjawab berbagai tantangan dan ujian tersebut," pungkas Bamsoet. (mrk/jpnn)
Jangan Sampai Ketinggalan Video Pilihan Redaksi ini:
BACA ARTIKEL LAINNYA... Saat Berada di Lokasi, Bamsoet: Siapapun Terpukau Lihat Stadion Renang Aquatic
Redaktur : Dedi Sofian
Reporter : Dedi Sofian, Dedi Sofian