Satu Penyandera Mengaku Pengacara

Sabtu, 03 September 2016 – 20:48 WIB
AJ (tengah), pelaku penyanderaan di sebuah rumah mewah di Pondok Indah, Jakarta Selatan saat tiba di Mapolda Metro Jaya, Sabtu (3/9). Foto: Gunawan Wibisono/JawaPos.Com

jpnn.com - JAKARTA - Dua pelaku penyanderaan di rumah mewah di Jalan Bukit Hijau IX No 17, Pondok Indah, Jakarta Selatan, Sabtu (3/9) akhirnya dibekuk dan diboyong ke Polda Metro Jaya. Dua pelaku, S dan AJ langsung dibawa ke Direskrumum Polda Metro Jaya setelah dibekuk di rumah milik Asep Sulaiman itu.

AJ tiba lebih dulu di Mapolda Metro Jaya. AJ bahkan sempat memberi pernyataan kepada awak media bahwa dirinya bukanlah pelaku perampokan.

BACA JUGA: Wow! Pelaku Penyanderaan di Pondok Indah Bawa Jimat

"Saya pengacara bukan penjahat," kata AJ yang tiba di Mapolda Metro Jaya sekitar pukul 15.20.

Pria yang disebut-sebut asal Sragen, Jawa Tengah itu bahkan sangat ingin bisa memberi keterangan ke media. "Wawancara saya dong," imbuh AJ kepada awak media.

BACA JUGA: Tidak Ada Korban di Pondok Indah, Tepuk Tangan untuk Polri

Sedangkan S tiba di Polda Metro Jaya sekira pukul 15.50 WIB. Dengan tangan terborgol dan pengawalan ketat petugas kepolisian, S tampak tak berdaya dan memilih diam.(cr2/JPG)

 

BACA JUGA: Ternyata, Penyandera di Pondok Indah Sempat Menangis di Depan Korban

BACA ARTIKEL LAINNYA... Masyarakat Sunda Minta Rizal Ramli Mau jadi Cagub DKI


Redaktur : Tim Redaksi

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler