Dijelaskan, para petugas bersenjata dari AL Meksiko, tepatnya menemukan kemasan-kemasan kokain tersebut dalam bangkai sekitar 20-an hiu
BACA JUGA: Suksesi Korut Makin Dekat
Tumpukan hiu mati itu ada di dalam kapal barang yang tengah berada di Pantai Gulf, di pelabuhan Progreso, di negara bagian Yucatan.Koresponden sejumlah media massa belakangan memang melaporkan bahwa telah terjadi peningkatan dalam upaya penyelundupan barang haram itu, khususnya menuju tanah AS
"Kita bicara tentang kokain sebanyak lebih dari satu ton di sini," ungkap Komandan AL Meksiko, Eduardo Villa, dalam pernyataannya.
Villa juga menyampaikan bahwa peralatan sinar-X dan anjing pelacak telah turut membantu terungkapnya upaya penyelundupan besar itu
BACA JUGA: Selebritis Hollywood Desak Pembebasan Suu Kyi
"Mereka yang bertanggunjawab atas kapal itu menyatakan bahwa bungkusan-bungkusan (kokain) tersebut adalah semacam bahan pengawetSementara itu, sehari sebelumnya, AL Meksiko juga telah menemukan apa yang mereka klaim sebagai salah satu laboratorium methamphetamine terbesar di negeri itu
BACA JUGA: Arab-Barat Belum Mau Akui Kemenangan Ahmadinejad
Penemuan itu berawal dari dijumpainya sebuah tangki raksasa di kawasan terpencil negara bagian Sinaloa pekan lalu, yang dicurigai sebagai penyuplai air untuk kebun mariyuanaTernyata, tangki itu merupakan bagian dari dua gudang besar di mana tersimpan hampir 50 ribu liter ephedrine (bahan pembuat methamphetamine, Red) yang bisa menghasilkan lebih dari 40 ton obat terlarang tersebut(ito/JPNN)BACA ARTIKEL LAINNYA... RI Masih Terapkan One China Policy
Redaktur : Tim Redaksi