SBY Gaet Tiga Gubernur

Persiapkan Demokrat Tahun 2014

Minggu, 11 Juli 2010 – 09:46 WIB
JAKARTA - Partai Demokrat bertekad ingin mempertahankan keunggulan untuk Pemilu 2014Sejumlah tokoh baru resmi dirangkul masuk dalam kepengurusan

BACA JUGA: Emilia Batal Gelar Kampanye

Tak terkecuali, tiga gubernur yang ikut dikukuhkan sebagai anggota Dewan Pembina DPP Partai Demokrat 2010"2015.
 
Tiga gubernur itu adalah Gubernur DKI Fauzi Bowo, Gubernur Jatim Soekarwo, dan Gubernur Sulut Sinyo Harry Sarundajang
Mereka ikut diambil sumpahnya oleh Ketua Dewan Pembina DPP Partai Demokrat Susilo Bambang Yudhoyono (SBY) bersama 30 pimpinan dan anggota dewan pembina lainnya

BACA JUGA: Surati Gubernur, Bupati Ratna Minta Pilkada Ditunda


 
"Selamat datang para tokoh yang baru bergabung, baik di tingkat pusat maupun daerah," kata SBY dalam pidato setelah acara pengukuhan pengurus DPP di Stamford Activity Club, Raffles Hill, Cibubur, tadi malam (10/7).
 
Selain Soekarwo yang sudah masuk dalam kepengurusan Demokrat di daerah, Fauzi Bowo dan Sinyo Harry Sarundajang benar-benar baru di Demokrat
Bahkan, khusus Sarundajang, saat terpilih sebagai gubernur pada 2005, partai pengusungnya justru PDI Perjuangan (PDIP).

Selain Sarundajang, beberapa anggota dewan pembina lainnya tercatat termasuk yang akhirnya memilih lompat pagar ke partai peraih suara terbanyak pada Pemilu 2009 itu

BACA JUGA: Senin, KPU Sumbar Pleno Pilgub

Di antaranya, Suaedy Marasabessy dan Farid PrawiranegaraSuaedy adalah mantan ketua DPP Partai Hanura, sedangkan Farid merupakan salah seorang pendiri Partai Bulan Bintang (PBB).
 
Sebelumnya, Ketua Umum DPP Partai Demokrat Anas Urbaningrum melantik 130 pengurus DPP Partai Demokrat periode 2010"2015Dalam pidatonya, Anas menyatakan, komposisi kepengurusan DPP Partai Demokrat saat ini merupakan cermin sudah terhapusnya kubu-kubu dalam Partai Demokrat pascakongres.
 
Yang ada, kata dia, adalah keluarga besar Partai Demokrat yang bekerja sama untuk masa depan partai dan bangsa"Tidak ada lagi tim sukses Anas Urbaningrum, Marzuki Alie, ataupun Andi MallarangengSemua adalah keluarga besar yang siap bekerja bahu-membahu membesarkan Partai Demokrat," tegasnya(dyn/c5/agm)

BACA ARTIKEL LAINNYA... Pemilukada Balangan Diduga Penuh Kecurangan


Redaktur : Tim Redaksi

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler