SBY Minta Nazaruddin Dikawal Ketat

Senin, 08 Agustus 2011 – 15:14 WIB
JAKARTA- Tertangkapnya seseorang yang identik dengan tersangka Nazaruddin telah sampai ke telinga Presiden SBYKetua Dewan Pembina Partai Demokrat itu meminta mantan bendahara umum partainya tersebut dikawal ketat hingga sampai selamat di tanah air.

Menkopolhukam Djoko Suyanto pada wartawan di Istana Negara, Senin (8/8) mengatakan, saat ini pihak imigrasi, kepolisian dan kementrian luar negeri telah berangkat sesegera mungkin menindaklanjuti laporan tertangkapnya Nazaruddin.

"Kami sudah lapor tadi pagi kepada Presiden, dan beliau sampaikan agar keselamatan yang bersangkutan dijaga seketat-ketatnya

BACA JUGA: Gubernur Papua Harus Orang Papua Asli

Kedua, yang bersangkutan bisa dibawa ke tanah air untuk dilakukan proses hukum di Indonesia," tegas Djoko.

Laporan ditangkapnya mantan bendahara umum Partai Demokrat tersebut diterima Djoko tadi malam sekitar pukul 21.00 wib.

"Itu laporan diterimanya, sedangkan waktu ditangkapnya saya tidak tahu
Kepolisian dan Interpol tentu mempunyai prosedur

BACA JUGA: Nazaruddin Ditangkap di Kolombia

Tim akan segera berangkat untuk proses lebih lanjut," kata Djoko.

Karena baru mendapat laporan, Djoko tidak bisa membeberkan keberhasilan penangkapan Nazaruddin disebabkan faktor apa
Apakah dari jaringan telepon ataupun hasil investigasi.

"Itu kita telusuri lebih lanjut

BACA JUGA: KPK Masih Dipercaya Istana

Interpol itu ada jaringan dan itu ada prosedurnyaProsedur kepolisian juga ada, sehingga mereka tidak langsung menangkap," kata Djoko didampingi Kapolri.(afz/jpnn)

BACA ARTIKEL LAINNYA... Pemerintah Prioritaskan Lansia ke Tanah Suci


Redaktur : Tim Redaksi

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler