SBY Sayangkan Sikap Melupakan Krisis

Kamis, 04 Maret 2010 – 21:17 WIB
JAKARTA- Presiden Susilo Bambang Yudhoyono mengatakan bahwa pilihan membailout Bank Century adalah keputusan terbaik dalam menyelamatkan perekonomian Indonesia.

"Pilihan yang dimiliki tidak banyak, hanya menyelamatkan Bank Century atau membiarkannyaKeputusan menyelamatkannya sudah sangat tepat dan bisa dipertanggungjawabkan," kata SBY dalam pidato di Istana Negara, Jakarta, Kamis (4/3).

Pada kesempatan itu, SBY juga sangat menyayangkan perdebatan dalam Pansus Century sering melupakan saat-saat krisis terjadi dalam proses pengambilan kebijakan itu

BACA JUGA: Kemendagri Simpan 20 Usulan Pemekaran Daerah

Padahal, kata dia, penyelamatan di saat krisis dan saat-saat normal tentu akan berbeda.

"Sangat disayangkan
Sering dilupakan detik-detik sulit ketika putusan penyelamatan Bank Century dilakukan," tegasnya.

SBY juga menyebut sangat menyayangkan sebagain besar melupakan prestasi yang mestinya diapresiasi dengan selamatnya perekonomian Indonesia dengan membailout Bank Century

BACA JUGA: Suramnya Ekonomi Indonesia Hanya Sesaat


 
"Tanah air kita beruntung bahwa KSSK telah terbentuk dan dipimpin oleh DR Sri Mulyani dan Profesor Boediono
Dua putra terbaik, yang rekam jejaknya tidak sedikitpun meninggalkan reputasi buruk," tambah dia.(fuz/jpnn)

BACA JUGA: KPPU Tangani Masalah Kartel Obat

BACA ARTIKEL LAINNYA... Pimpinan Fraksi PPP Siap Menerima Konsekuensi


Redaktur : Tim Redaksi

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler