jpnn.com - JAKARTA - Ketua Umum PPP Suryadharma Ali akhirnya memenuhi desakan peserta Mukernas III PPP untuk hadir di acara tersebut. Ia tiba di lokasi mukernas di Hotel Seruni, Cisarua, Bogor, Jawa Barat (Jabar) sekitar pukul 10.45 WIB bersama Ketua Dewan Pertimbangan PPP KH Zarkasi Nur.
Setibanya di lokasi, pria yang beken dengan nama SDA ini langsung dikerubuti wartawan. Namun, ia menolak untuk memberikan komentar.
BACA JUGA: Ruhut: Poros Baru Demokrat Bersama PAN dan PKB Sudah Cukup
"Sudah dulu ya. Nanti saya akan memberikan keterangan," kata SDA singkat, Kamis (24/4).
Sebelumnya diberitakan, SDA dituntut hadir di forum mukernas untuk menjelaskan sejumlah tindakannya yang telah menyulut "perang saudara" di tubuh partai Islam tersebut. Di antaranya dukungan pencapresan Prabowo Subianto, kehadiran di acara kampanye Gerindra dan pemecatan sejumlah pengurus partai.
BACA JUGA: Rumuskan Putusan MK, Akil Tak Pernah Pengaruhi Hakim Lain
Kedatangan pria yang masih menjabat sebagai Menteri Agama ini juga untuk mengukuhkan islah seperti yang telah diperintahkan Ketua Majelis Syariah KH Maimun Zubair.
Namun sayang, suasana di lokasi tidak menunjukan nuansa perdamaian. Terlihat dari sikap para peserta mukernas yang dingin menyambut kedatangan SDA.
BACA JUGA: Dahlan Senang Debat Konvensi Dimajukan
Suasana berbeda justru terlihat saat Wakil Ketua Umum Emron Pangkapi tiba di lokasi sekitar 10 menit setelah kehadiran SDA. Pria yang kini didaulat sebagai Pelaksana Tugas (Plt) Ketua Umum PPP itu disambut dengan pekikan takbir dan dukungan dari satgas PPP yang berjaga di lokasi.
"Hidup Pak Emron, Allahuakbar, calon ketua umum," teriak para anggota satgas.
Dalam kesempatan itu, SDA juga tampak berbeda sendiri dari peserta Mukernas lainnya. Pasalnya, ia tidak mengenakan baju dan atribut PPP. Pria berkacamata ini memilih untuk mengenakan kemeja batik lengan panjang berwarna coklat. (dil/jpnn)
BACA ARTIKEL LAINNYA... Jadi Saksi, Hakim MK Ngaku Tidak Kenal Adik Atut
Redaktur : Tim Redaksi