Sedan Dibakar, Pelakunya Diduga Mantan Pacar

Kamis, 06 April 2017 – 11:22 WIB
Mobil Suzuki Swift milik Andi Maxwili Amalo (43) yang dibakar pada Rabu (5/4) dini hari. Foto: Andi Maxwila Amalo for Jawa Pos Radar Bali

jpnn.com, DENPASAR - Peristiwa tak menyenangkan dialami Andi Maxwili Amalo (43), pria asal Kupang, Nusa Tenggara Timur (NTT) yang kini bekerja dan tinggal di Bali. Mobil miliknya jenis Suzuki Swift dibakar pada Rabu (5/4) dini hari.

Andi telah melaporkan peristiwa yang dialaminya itu ke Polrestas Denpasar. Pelaku pembakaran diduga mantan pacarnya sendiri.

BACA JUGA: Taksi Online Dirusak, Sopirnya Dihajar

Menurut Andi, sebenarnya bukan kali ini saja mobilnya dibakar. “Sudah empat kali,” katanya usai dimintai keterangan di Mapolresta Denpasar pada Rabu (5/4) malam.

Pertama pada Januari 2017 ketika bumper belakang mobilnya dibakar pada bulan Janiari 2017. Sekitar sebulan kemudian, giliran bumper depan mobilnya yang jadi sasaran.

BACA JUGA: Kisah Calon Profesor yang 3 Anaknya tak Sarjana

Sedangkan kejadian ketiga pada 10 Maret 2017 sekitar pukul 04.00 waktu Indonesia tengah (WITA). Kejadian pertama, kedua dan ketiga itu berlangsung di indekos. “Di kawasan Jalan Gunung Kelimutu, Nomor 17 Monang-maning," tuturnya.

Andi menduga mobilnya disiram bensin baru dibakar. Namun, upaya pembakaran pertama, kedua dan ketiga memang bisa dipadamkan.

BACA JUGA: Siswi SMA Diperkosa 4 Pria di Depan Pacar

Tak mau peristiwa berulang, Andi pindah indekos ke Jalan Suli pada awal April lalu. Namun, dia menduga ada yang memata-matainya.

Ternyata, pindah indekos tak menjamin lebih aman. Lagi-lagi, mobilnya dibakar. "Ini kali keempat dan terjadi di depan indekos saat saya ketiduran," tuturnya.

Andi mengaku tak tahu ketika mobilnya terbakar hingga ada tetangga yang membangunkannya. Sebab, mobil Andi diparkir di dekat kendaraan milik penghuni indekos yang lain.

"Ada beberala mobil di parkiran, tapi mobil saya yang dibakar. Untungnya pemilik mobil lain cepat memindahkan mobil mereka," pungkasnya.

Pemadam pun sempat ditelepon dan mencoba memadamkan api. Sayang, api berhasil merambat ke seluruh bagian mobil dengan cepat. Akibatnya mobil korban hangus terbakar.

"Saya di Bali tidak punya masalah dengan siapa. Hanya ada salah satu mantan pacar, dia selalu mencari kesalahan aku padahal aku ini biasa-biasa saja,” katanya.

Namun, Andi enggan mengungkap identitas mantan pacarnya ke media. Dia hanya berharap kasus itu segera terungkap.

Kasubag Humas Polresta Denpasar AKP Sugriwo mengatakan, pihaknya sudah menangani kasus itu. Namun, dia masih belum bersedia mengungkap pelakunya.

“Kami sudah olah TKP (tempat kejadian perkara, red) dan kendaraan korban sudah di-police line. Sabar ya," singkatnya.(dre/jpg)

BACA ARTIKEL LAINNYA... Kasihan, Bocah dengan Autisme Dianiaya Pedagang Sayur


Redaktur & Reporter : Antoni

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Tag
Mobil Dibakar   Denpasar   Pacar   Bali  

Terpopuler