Seedorf Dikabarkan Dipecat Sebelum Mei

Senin, 28 April 2014 – 19:12 WIB

jpnn.com - MILAN - Status Clarence Seedorf sebagai nahkoda AC Milan tampaknya tak akan bertahan lama. Pelatih muda asal Belanda itu disebut bakal dipecat sebelum Mei mendatang.

Adalah Tuttosport, Senin (28/4), yang mengembuskan kabar itu. Isu pemecatan itu mencuat setelah Milan dikandaskan AS Roma dua gol tanpa balas di Stadion Olimpico, Minggu (27/4) dini hari WIB.

BACA JUGA: Dibayangi Isu Rasis, Clippers Dibantai Warriors

Kekalahan itu membuat posisi Milan melorot ke urutan kesepuluh klasemen sementara Serie A. Tim berjuluk Rossoneri itupun terancam gagal tampil di kompetisi Eropa musim mendatang.

Nah, kekalahan itu membuat manajemen Milan dikabarkan jengah dengan kinerja mantan penggawa Inter Milan tersebut. Manajemen Rossoneri pun dikabarkan sudah menyiapkan rencana alternatif.

BACA JUGA: Inter Banyak Seri, Mazzarri: Ini Memalukan!

Tuttosport menulis, Mauro Tasotti bakal dijadikan pelatih kepala hingga akhir musim mendatang. Nah, posisi pelatih kepala akan diserahkan pada Pippo Inzaghi pada musim baru nanti. (jos/jpnn)

BACA JUGA: Hamilton Anggap Vettel Tak Punya Jiwa Kepemimpinan

BACA ARTIKEL LAINNYA... Stadion Mattoangin Batal Jadi Tempat TC Timnas U-23


Redaktur : Tim Redaksi

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler