Seeerrr... Slank Joget Bareng Warga di Depan Ahok

Kamis, 13 April 2017 – 21:05 WIB
SLANK: Bimbim (paling kiri) bersama Kaka, Ridho dan Ivan (paling kanan). Foto: Dedi Yondra/JawaPos.Com

jpnn.com, JAKARTA - Slank menghibur warga yang datang di markas mereka di Jalan Potlot III, Duren Kalibata, Jakarta Selatan, Kamis (13/4).

Dalam acara tausyiah dan penjualan sembako murah itu, Bimbim cs menyanyikan dua lagu untuk warga.

BACA JUGA: Pilih Ahok atau Anies? Empat Isu Ini Ikut Menentukan

Lagu pertama yang dinyanyikan adalah Orkes Sakit Hati.

Ketika Slank menyanyikan lagu itu, ada seorang ibu yang menari.

BACA JUGA: Ahok Paparkan Program di Hadapan Slankers

Vokalis Slank Kaka langsung mengajak ibu tersebut untuk menari bersama. Awalnya, ibu itu tampak malu. Namun, dia akhirnya mau.

Setelah itu, warga sempat meminta Slank menyanyikan lagu Terlalu Manis. Slank menuruti permintaan itu.

BACA JUGA: Nusron Wahid Tegaskan Program Ahok-Djarot Sangat Islami

Selain bertemu Slank, warga juga bersua calon Gubernur DKI Jakarta Basuki Tjahaja Purnama alias Ahok..

Setelah acara selesai, warga yang hadir bisa membeli sembako seharga Rp 20 ribu dengan cara menukarkan kupon.

Isi paket sembako itu adalah mie, beras, susu, dan gula.

"Kalau beli di pasar harganya bisa lebih dari Rp 50 ribu," kata Diarti, salah satu warga. (gil/jpnn)

BACA ARTIKEL LAINNYA... Bimbim Slank: Apalagi Petugas KPK yang Musuhnya Banyak


Redaktur & Reporter : Gilang Sonar

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Tag
Slank   Ahok  

Terpopuler