Selain Dianggap Pemimpi, Ini Curhatan Menteri Susi dengan Anak Buahnya

Jumat, 30 Januari 2015 – 20:49 WIB
Menteri Perikanan dan Kelautan, Susi Pudjiastuti. Foto: Dokumen JPNN.com

jpnn.com - JAKARTA - Susi Pudjiastuti tak berhenti memberikan semangat dan motivasi pada pegawainya di Kementerian Perikanan dan Kelautan (KKP) agar terus semangat dalam bekerja. Susi lantas memberi contoh pengalaman yang ia dapatkan selama menjadi menteri. Salah satunya yakni kebijakan mengenai menenggelamkan kapal asing yang kedapatan mencuri ikan di perairan Indonesia.

"Ibu selalu dianggap mimpi, tenggelamkan kapal asing, dibilang mustahil dan ternyata bisa," ujar Susi di kantornya, Jakarta, Jumat (30/1).

BACA JUGA: Jokowi Bertemu Prabowo, Ini Kata JK

Kuncinya kata Susi yakni bekerja dengan keyakinan bahwa hal yang dianggap mustahil oleh orang lain bisa diwujudkan. Hal itu pula yang disampaikan pada Presiden Joko Widodo.

"‪Jadi hal yang mustahil ternyata bisa kalau yakin. Kita tinggal buktikan bahwa kita bisa. Ibu coba yakinkan presiden (bisa bikin kapal asing kapok mencuri ikan, Red)," bebernya.

BACA JUGA: Demam Berdarah Menyerang, 49 Nyawa Melayang

Di samping itu, lanjut Susi, rasa malas dalam diri juga harus dihilangkan karena jangan sampai meleburkan semangat kerja.

"Kita kerja dengan spirit dan kerja keras, kalau malas ya susah. Kalau apa adanya, ya apa adanya, kalau lebih ya lebih‬," tukas wanita berpenampilan tomboi ini. (chi/jpnn)

BACA JUGA: Sekjen Madani Anggap Rekomendasi Tim 9 Terlalu Prematur

BACA ARTIKEL LAINNYA... 159 Instansi Belum Umumkan Kelulusan CPNS


Redaktur : Tim Redaksi

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler