Seluruh Pengelola TK Diimbau Kembali ke Fungsi Asalnya

Sabtu, 21 Januari 2017 – 15:00 WIB
TK harus menjadi lembaga yang menyiapkan anak mandiri. Foto dok JPNN.com

jpnn.com - jpnn.com - Direktur Pembinaan Pendidikan Anak Usia Dini (PAUD) Kementerian Pendidikan dan Kebudayaan (Kemendikbud) Ella Yulaelawati, meminta seluruh TK kembali pada jalurnya.

Yakni sebagai lembaga pendidikan yang menyiapkan anak untuk mandiri.

BACA JUGA: Ingat, Anak TK Dilarang Belajar Calistung!

"Saya mengimbau seluruh pengelola TK, kembalilah ke fungsi asalnya yaitu menyiapkan anak-anak masuk SD," ujar Ella, Sabtu (21/1).

Kriteria siap masuk SD di antaranya yakni aspek sosial seperti tidak takut bertemu dengan orang baru.

BACA JUGA: Sandiaga Janji Naikkan Gaji Guru PAUD Hingga 3X Lipat

Kemudian kemandirian seperti berani ke toilet sediri, memasang tali sepatu, dan sejenisnya.

"Kalau sebatas dikenalkan ini angka satu, angka dua, masih wajar. Tetapi kalau sudah penjumlahan, pengkalian, dan pembagian, itu sudah berlebihan," tuturnya.‎

Ella juga memberikan panduan untuk memilih lembaga TK yang ideal.

BACA JUGA: Janjikan Kenaikan Gaji Tiga Kali Lipat untuk Guru PAUD

Di antaranya adalah memastikan TK itu terdaftar di data pokok pendidikan (dapodik) Kemendikbud.

Kemudian melihat keragaman APE dan permainan outdoor-nya. Untuk keamanan anak-anak, pastikan wahana permainan outdoor tidak tajam, berkarat, dan sejenisnya.‎ (esy/jpnn)

BACA ARTIKEL LAINNYA... Anies Pastikan PAUD Lebih Diperhatikan


Redaktur & Reporter : Mesya Mohamad

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Tag

Terpopuler