Sempat Lolos dari OTT, Pengacara Ini Akhirnya Ditahan KPK

Kamis, 28 Juli 2016 – 19:51 WIB
Ilustrasi. Foto: dokumen JPNN

jpnn.com - JAKARTA - Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) resmi menahan pengacara Raoul Adhitya Wiranatakusumah, Kamis (28/7), setelah sebelumnya sempat lolos dari operasi tangkap tangan. 

Raoul ditahan usai menjalani pemeriksaan dalam kapasitasnya sebagai tersangka suap pengurusan perkara perdata antara PT Kapuas Tunggal Persada (KTP) dan PT Mitra Maju Sukses (MMS) di Pengadilan Negeri Jakarta Pusat.

BACA JUGA: Hmmm..Sekretaris MA Tiba-Tiba Pensiun Dini

Kepala Bagian Publikasi dan Pemberitaan KPK Priharsa Nugraha mengatakan, penahanan Raoul demi kepentingan penyidikan. "Ditahan untuk 20 hari pertama di Rutan Polres Jakpus," ujar Priharsa, Kamis (28/7). 

Raoul merupakan pengacara PT KTP. Raoul menghilang usai KPK menangkap staf kantor RAW, Ahmad Yani dan Panitera PN Jakpus Santoso. 

BACA JUGA: Profesor Siti: Sri Mulyani Jangan Ulangi Lagi

Namun, belakangan Raoul muncul dan menjalani beberapa kali pemeriksaan di KPK. Hanya saja, kali ini Raoul langsung dikurung usai menjalani pemeriksaan. 

Hery Berto Sartojo, pengacara Raoul mengatakan, pihaknya akan mengikuti proses penyidikan. "Kami ikuti prosedur hukum," kata dia di kantor KPK, Kamis (28/7). 

BACA JUGA: Indonesia Jadi Surga untuk Para Perompak

Dia mengaku, dalam pemeriksaan hari ini kliennya disodorkan 33 pertanyaan.(boy/jpnn)

BACA ARTIKEL LAINNYA... Anak Buah Megawati Minta Wiranto Tertib Bekerja


Redaktur : Tim Redaksi

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler