Sempat Saling Susul, Zulkifli Sementara Unggul

Minggu, 01 Maret 2015 – 21:13 WIB

jpnn.com - NUSA DUA - Proses penghitungan suara dalam pemilihan ketua umum Partai Amanat Nasional (PAN) dalam kongres IV di Bali, Minggu (1/3) malam berlangsung ketat. Terjadi saling susul antara Hatta Rajasa dengan Zulkifli Hasan.

Zulkifli memang sempat memimpin pada tahap penghitungan awal saat baru sekitar 100 suara dihitung. Zulkifli bahkan sempat memimpin dengan selisih hampir 40 suara.

BACA JUGA: Mulai Penghitungan Suara, Zulkifli Unggul Sementara

Namun, kondisinya berbalik menjadi tertinggal saat penghitungan memasuki 200 suara. Hatta menjadi memimpin dengan 109 suara, sedangkan Zulklifli hanya meraih 101 suara.

Dalam penghitungan suara yang dimulai pukul 21.15 waktu Indonesia tengah (WITA) itu, Zulkifli kembali memimpin saat sudah 300 suara lebih dihitung. Zulkifli sudah mendekati mendekati 160, sedangkan Hatta baru sekitar 139.

BACA JUGA: La Ode Ida Anggap PAN Sukses Bangun Dinasti Keluarga

Hingga kini proses penghitungan masih berlangsung. Tercatat sudah ada dua suara rusak.(fat/ara/jpnn)

BACA JUGA: Proses Pemilihan Dirahasiakan, Kubu Hatta Optimistis Ungguli Zulkifli Hasan

BACA ARTIKEL LAINNYA... Minimalisir Friksi Hatta Vs Zulkifli, Pilih Ketum PAN Tanpa Panitia Pemilihan


Redaktur : Tim Redaksi

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler