jpnn.com, JAKARTA - Wakil Ketua Majelis Syuro Partai Keadilan Sejahtera (PKS) Hidayat Nur Wahid menyatakan, partainya akan terus mengawal Panitia Khusus Angket Komisi Pemberantasan Korupsi (Pansus Angket KPK). Apalagi PKS sedari awal tak setuju dengan keberadaan pansus bentukan DPR itu.
“Kami akan selalu mengingatkan pansus. Kan dulu pansus menyatakan tidak akan melemahkan KPK, kita ingatkan itu semua terus menerus,” kata Hidayat usai sosialisasi Empat Pilar Bernegara di Bandung, Jawa Barat, Selasa (18/7).
BACA JUGA: Novanto Tersangka, Golkar Tetap Solid Calonkan Jokowi Capres 2019
Hidayat juga mengingatkan Pansus Angket KPK agar dalam bekerja tidak terkait dengan kasus hukum orang per orang, tetapi benar-benar untuk menguatkan lembaga antirasuah yang kini dipimpin Agus Rahardjo itu. Apalagi, KPK baru saja menetapkan Ketua DPR Setya Novanto sebagai tersangka korupsi kartu tanda penduduk elektronik (e-KTP).
Karena itu, Hidayat mengajak publik untuk terus mencermati kinerja Pansus Angket KPK. Yakni agar tujuannya benar-benar untuk memperkuat KPK.
BACA JUGA: Politikus NasDem Ini Minta Novanto dan Keluarga Tabah
“Jadi, kita kawal saja agar yang dilakukan pansus betul-betul seperti yang mereka komitmenkan, yakni dalam rangka memperkuat KPK,” kata wakil ketua MPR itu.(boy/jpnn)
BACA JUGA: Golkar Pastikan Tak akan Gelar Munaslub Terkait Novanto
BACA ARTIKEL LAINNYA... Setnov: Ini Uang yang Sangat Besar Sekali, Bawanya Pakai apa?
Redaktur : Tim Redaksi