Shin Tae Yong Minta Pergerakan Pemain Timnas U-19 Lebih Eksplosif

Minggu, 04 September 2022 – 23:53 WIB
Shin Tae Yong saat memimpin latihan Timnas U-19 Indonesia di Korea Selatan. Foto: PSSI

jpnn.com, JAKARTA - Shin Tae Yong mengakui bahwa pemain-pemainnya terus menunjukkan perkembangan positif dalam masa training camp (TC) untuk Timnas U-19 yang diproyeksikan tampil di Kualifikasi Piala AFC U-20 2023.

Dalam pandangan pelatih asal Korea itu, pemain sudah menjalankan rencana latihan dengan baik. Taktik dan situasi dalam pertandingan yang sudah dipelajarinya dalam latihan, semakin terasah dengan uji coba lawal Persis U-20 pada Jumat (2/9) lalu.

BACA JUGA: Latihan 3 Kali Sehari, Fisik Pemain Timnas U-19 Indonesia Meningkat

"Meski berjalan lancara latihan, tetapi kami melihat ada yang perlu diperbaiki," tuturnya.

Dalam catatan Shin Tae Yong, pemain Timnas U-19 Indonesia yang saat ini menjalani pemusatan latihan masih kurang eksplosif di lapangan. Pemain kebiasaan menunggu bola, bukan malah menjemputnya.

BACA JUGA: Pengakuan Terbaru Istri Polisi yang Digerebek di Hotel Bintang 5, Sungguh Tak Disangka

"Pergerakan harus lebih eksplosif. Jangan menunggu, harus lebih aktif dan agresif saat bola datang," tegasnya.

BACA JUGA: Pria yang Digerebek Bareng Istri Polisi di Hotel Bintang 5 Bukan Orang Sembarangan, Dia Ternyata

BACA JUGA: Istri Polisi yang Digerebek di Hotel Bintang 5 Buka Suara, Pernah Laporkan Suami ke Propam, Tetapi

Dalam sesi latihan dua hari ini, Shin Tae Yong telah mengingatkan dan membiasakan pemain-pemainnya untuk lebih menekan batas kemampuannya. Dia ingin melihat perkembangan yagn positif, saat Timnas U-19 Indonesia menggelar uji coba berikutnya. Sesuai jadwal, uji coba akan dilakukan pada Senin (5/9) petang melawan Persija U-20. (dkk/jpnn)

Video Terpopuler Hari ini:


Redaktur : Budianto Hutahaean
Reporter : Muhammad Amjad

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler