Shin Tae Yong Sebut 5 Posisi Ini Masih Kurang di Timnas U-19 Indonesia

Rabu, 20 Juli 2022 – 23:05 WIB
Pelatih Timnas Indonesia Shin Tae Yong. Foto: PSSI

jpnn.com, JAKARTA - Pelatih Shin Tae Yong membeberkan posisi yang kurang di Timnas U-19 Indonesia proyeksi Piala Dunia U-20 2023 mendatang.

Dia membeberkan kekurangan itu saat menggelar evaluasi bersama PSSI di kawasan SCBD, Sudirman, Jakarta, Rabu (20/7) malam.

BACA JUGA: Pesan Ruhut Sitompul Kepada Habib Rizieq yang Baru Bebas: Jangan Aneh-Aneh Lagi

Dalam paparannya di depan Ketua Umum PSSI M Iriawan, Waketum Iwan Budianto, Sekjen Yunus Nusi, Wakil Sekjen Maaike Ira Puspita, Exco PSSI Vivin Sungkono, Dirtek Indra Sjafri dan jajaran manajer timmas U-19, Shin Tae Yong menyebut ada lima posisi yang perlu penambahan maksimal.

"Stoper (bek tengah), bek kiri dan kanan, pengatur serangan dan gelandang bertahan," kata Shin Tae Yong dilansir PSSI.

BACA JUGA: Setelah Menjalani Mediasi Selama 2 Jam, Sule Malah Mengeluh Soal Ini

Sejatinya, untuk posisi pengatur serangan, Marselino sudah bagus, tetapi butuh pelapis jika ke depan kondisi Marselino mengalami cedera atau kurang bugar.

Kemudian untuk gelandang, sosok Arkhan Fikri sudah bagus, tetapi memang untuk postur kalau jauh dibandingkan negara lain di Piala Dunia U-20 nanti.

BACA JUGA: Eja Ajak Teman Wanita ke Kontrakan, Lalu Digarap, Setelah Itu Dijual kepada 5 Temannya

"Skill (Arkhan Fikri, red) juga bagus, tetapi tingginya kurang. Saat tampil di Piala Dunia U-20, kami akan menghadapi tim dengan postur yang tinggi-tinggi dan kekar. Jadi tentu di tim ini butuh pemain baru termasuk pemain naturalisasi," tegasnya.

Terkait dengan adanya pemain keturunan dan calon naturalisasi yang pernah dipanggil, Shin Tae Yong memastikan masih kurang. Karena itu, ke depan akan dicari lagi tambahan pemain naturalisasi.

BACA JUGA: Buntut Kasus Mas Bechi, Ponpes Shiddiqiyah Jombang Langsung Ditinggal Para Santri

Sebelumnya, Ketua Umum PSSI M Iriawan juga meminta pada Agustus nanti calon-calon pemain yang akan dinaturalisasi sudah final, sehingga perpindahan kewarganegaraannya bisa segera diproses oleh PSSI. (dkk/jpnn)


Redaktur : Budianto Hutahaean
Reporter : Muhammad Amjad

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler