Siapkan Rp1 Triliun untuk Pembenahan Lapas

Rabu, 30 Oktober 2013 – 16:33 WIB

jpnn.com - JAKARTA--Wakil Menteri Hukum dan HAM Denny Indrayana menyatakan, pihaknya terus melakukan pembenahan terhadap lembaga pemasyarakatan terutama di daerah.

Oleh karena itu, pada tahun 2014 direncanakan Kemenkumham akan mencairkan dana sebesar Rp 1 triliun untuk pembenahan sejumlah lapas.

BACA JUGA: Hakim Nilai Gugatan Sengketa Pilkada Gorut Amburadul

"Pada tahun 2014 Insya Allah dana ini sudah tersedia di awal sehingga perencanaan bisa dilakukan dengan matang. Berapa bangunannya sedaang kami kaji betul," kata Denny dalam jumpa pers di kantornya, Jakarta Selatan, Rabu, (30/10).

Denny menyatakan belum bisa menyampaikan secara rinci lapas yang akan dibenahi. Masih dilakukan kajian sekaligus menerima laporan dari kanwil yang ada di daerah terkait kebutuhan lapas secara keseluruhan.

BACA JUGA: Diprediksi, 2030 Jumlah Penduduk 300 Juta

Apalagi, kata dia, saat ini masalah utama hampir sebagian lapas adalah overcapacity yang mencapai 75 persen.

"Ada kriteria yang kita susun. Contoh yang diprioritaskan yang terkena musibah kemarin di Medan, Lapas Tanjung Gusta. Maka itu akan ada anggaran untuk perbaikan," sambung Denny.

BACA JUGA: Penyebar Foto Polwan Adalah Mahasiswa Fakultas Hukum

Selain itu, sambungnya, juga diprioritaskan lapas khusus untuk wanita, anak-anak dan kasus narkoba.

Namun, secara detail Denny mengaku belum dapat menyampaikannya karena masih dalam proses pengkajian. (flo/jpnn)

 

BACA ARTIKEL LAINNYA... IBI Minta Alat KB Jangka Panjang di Daerah Ditambah


Redaktur : Tim Redaksi

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler