Sinyal Bahaya Trio Britania

Jumat, 02 Desember 2011 – 15:23 WIB
MADRID - Hasil negatif diraih trio Britania Raya yang tampil di matchday kelima fase grup Europa League kemarin dini hari WIB.  Hasil ini bahkan menipiskan peluang tiga klub Britania tersebut untuk melaju ke babak 32 besar.
 
Glasgow Celtic yang menjamu Atletico Madrid di Parkhead dipaksa menelan kekalahan 0-1 (0-1).  Gol penentu kemenangan Atletico dilesakkan Arda Turan pada menit ke-30.  Gol pemain timnas Turki ini sekaligus memastikan Atletico lolos ke babak 32 besar.

Nasib tragis juga menimpa Tottenham Hotspur.  Spurs-julukan Tottenham yang menjamu PAOK Salonika di White Hart Lane harus menyerah 1-2 (1-2)Dimitrios Salpingidis membuka keunggulan tim tamu saat laga baru berjalan enam menit.  Stefanos Athanasiadis menggandakan keunggulan pada menit ke-13.  Spurs baru bisa memperkecil ketinggalan melalui penalti Luka Modric (39?)

BACA JUGA: Bruce Jadi Korban Pecatan Pertama



Kekalahan ini membuat langkah Spurs ke babak 32 besar semakin terjal.  Sebab, untuk bisa lolos Spurs harus bisa mengalahkan wakil Irlandia Shamrock di matchday terakhir.  Selain menang, Spurs juga berharap bantuan PAOK untuk mengalahkan Rubin Kazan di laga terakhir.  Pasalnya, jika Rubin bisa memaksakan seri, maka Rubin lah yang mendampingi PAOK lolos ke fase berikutnya


Nah, melihat beratnya peluang Spurs, manajer Harry Redknapp pun merasa pesimistis bisa meloloskan timnya.
 
"Saya kecewa karena kami mungkin tak akan berada di babak 32 besar.  Peluang kami sangat tipis," keluh Redknapp kepada Sportinglife.

"Saya ingin bertahan di kompetisi ini, ternyata sulit

BACA JUGA: Kesempatan Rebut Capolista

Apresiasi buat tim lawan yang bekerja keras malam ini (kemarin dini hari WIB)," ujar manajer yang baru saja menjalani operasi jantung itu


Sikap pesimistis juga ditunjukkan manajer Celtic Neil Lennon yang harus  berjuang di kandang Udinese pada matchday terakhir.  Lennon pesimistis, karena selain Udinese hanya butuh hasil seri, sejak 2009 Celtic belum pernah menang di laga away di kancah Eropa.
 
"Udinese tim yang ekselen.  Kami sudah lama tak meraih kemenangan di laga away.  Namun, kami akan berjuang untuk mendapatkan tiket yangkami inginkan," papar Lennon

BACA JUGA: Final Dini Liverpool v Man. City



Sementara itu, Birmingham City yang melawat ke markas Sporting Braga harus menyerah dengan skor tipis 0-1 (0-0)Gol Hugo Viana di menit ke-51 membuat peluang jawara Carling Cup musim lalu itu makin berat.  Sebab, mereka harus mengalahkan Maribor di matchday terakhir, dan berharap Braga bisa mengalahkan Club Brugge.
 
Pada laga kemarin, Birmingham sebetulnya punya peluang mencuri poin.  Ini jika Nikola Zigic bisa menuntaskan peluang penalti di babak pertamaSayang, peluang itu tak mampu dimaksimalkan(bas)

BACA ARTIKEL LAINNYA... LSI Lebih Elit


Redaktur : Tim Redaksi

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler