Sinyal Dukungan untuk Ridho Berbakti Jilid II Menguat

Rabu, 23 Agustus 2017 – 19:34 WIB
Gubernur Lampung M. Ridho Ficardo. Foto: dokumen JPNN

jpnn.com, BANDARLAMPUNG - Duet kepemimpinan Gubernur Lampung M. Ridho Ficardo dan Wakil Gubernur Bachtiar Basri kemungkinan besar berlanjut pada Pilgub 2018.

Itu setelah sinyal koalisi partai pendukung kedua calon petahana itu muncul dari Bandung, Jawa Barat, kemarin.

BACA JUGA: PAN Masih Unggulkan Helmi Hasan

Arena rapat kerja nasional (rakernas) PAN di Hotel Grand Asrilla, jadi momentum keduanya menjajaki koalisi.

Bahkan selain Partai Demokrat dan PAN, diperkirakan Partai Gerakan Indonesia Raya (Gerindra) akan masuk dalam gerbong koalisi.

BACA JUGA: Seluruh Balon Gubri dan Wagubri Direkomendasikan ke DPW PAN

Kedatangan Ketua DPD Partai Demokrat (PD) Lampung M Ridho Ficardo dan Ketua DPD Partai Gerindra Lampung Gunadi Ibrahim ke arena rakernas menguatkan sinyal koalisi itu. Meskipun, keduanya tak hadir bersama dalam arena rakernas.

Keduanya seolah tidak ingin kehilangan kesempatan untuk bertemu dengan Ketua Umum PAN Zulkifli Hasan dan Ketua DPW PAN Lampung Bachtiar Basri.

BACA JUGA: Gandeng Figur Perempuan, Hasan Helmi Diprediksi Masih Kuat

Terlebih, rakernas juga merupakan momen yang tepat bagi Ridho yang juga petahana untuk melakukan lobi politik.

Pertemuan Ridho dengan Zulkifli Hasan terjadi di ruang VIP Hotel Grand Asrilla sekitar pukul 18.00, kemarin.

Dari foto-foto yang diterima Radar Lampung (Jawa Pos Group), Zulkifli bersama Bachtiar dan Wakil Ketua DPW PAN Lampung Berlian Tihang menjamu Ridho di sebuah meja makan bundar.

Ridho yang datang sendiri mengenakan jaket bomber warna hijau lumut, duduk diapit Zulkifli dan Bachtiar.

Sementara, Gunadi juga mendatangi hotel tempat rakernas PAN berlangsung, kemarin siang. Dia diterima jajaran DPW PAN Lampung dalam suasana santai di sebuah kamar hotel.

Gunadi bertemu Bachtiar Basri yang juga Ketua DPW Partai Amanat Nasional (PAN) Lampung, ketua harian Saad Sobari, dan wakil ketua bidang pemenangan pemilu Suprapto.

Kedatangan dua ketua parpol ini ke arena rakernas PAN menyiratkan koalisi yang akan terjadi dalam pilgub. Pertemuan demi pertemuan kemarin bahkan menguatkan sinyal bahwa Ridho akan kembali berpasangan dengan Bachtiar untuk periode kedua memimpin Lampung.

Koalisi antara PD, PAN, dan Gerindra bisa terjadi untuk mengusung Ridho bersama Bachtiar (Ridho Berbakti) Jilid II.

”Ya, kan Demokrat dan PAN mau menang bersama,” kata Ketua Harian DPW PAN Lampung Saad Sobari ketika ditanya kelanjutan duet Ridho Berbakti II setelah pertemuan semalam.(dna/gus/wdi)

BACA ARTIKEL LAINNYA... Klaim Dapat Perahu, Jalan Ridho Diyakini Bakal Mulus


Redaktur & Reporter : Budi

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler