jpnn.com - MANILA - Skuat Garuda memastikan siap tampil menyerang sejak menit awal saat berjumpa Filipina di Philippine Sport Stadium, Bocaue, Filipina, Selasa (22/11) malam.
Pelatih Alfred Riedl menegaskan, telah memahami gaya permainan tim berjuluk The Azkals tersebut.
BACA JUGA: Kenang Memori 2014, Riedl: Indonesia Harus Menang dari Filipina
"Kami sudah mempelajari dan menganalisa permainan Filipina," kata Riedl saat ditanya awak media terkait rencana strateginya, dalam sesi jumpa pers sebelum laga, di Manila, Senin (21/11) siang.
Menurut Riedl, mental pemain-pemainnya saat ini sedang dalam kondisi yang bagus.
BACA JUGA: Inilah Starting Line Up Bigmatch Penutup Pekan ke-29 ISC A
Ditambah lagi, peluang Timnas untuk lolos dari grup A ke semifinal, tak akan terbuka andai gagal meraih hasil sempurna di laga ini.
"Para pemain dalam kondisi bagus serta punya keyakinan yang tinggi demi meraih kemenangan," ungkapnya.
BACA JUGA: Edu Pastikan Timnya Tak akan Parkir Bus Hadapi Mitra Kukar
Untuk itu, mengejar kemenangan tak akan tercapai apabila skuat Garuda bermain dengan gaya bertahan.
Pelatih asal Austria itu memastikan, bakal memainkan sepak bola menyerang untuk bisa mendapatkan target tiga poin.
"Laga besok lini depan kami akan maksimalkan lagi, kami akan bermain ofensif," tegas dia.
Namun demikian, hasil evaluasi pada laga perdana kontra Thailand, skuat Garuda akan memperbaiki performa lini belakang.
Seperti diketahui, gol perdana Filipina terjadi akibat Yanto Basna salah antisipasi sehingga terjadi kemelut di depan gawang yang berbuah gol cepat lawan.
"Lini belakang menjadi perhatian kami agar dalam laga nanti bermain tidak lengah dan tampil lebih baik lagi," tuturnya. (dkk/jpnn)
BACA ARTIKEL LAINNYA... Begini Perkiraan Starting XI Mitra Kukar vs Persegres
Redaktur : Tim Redaksi