Soal Isu Debat Perdana Capres, Jubir TPN: Pak Ganjar Sudah Kasih Bukti, Bukan Janji

Selasa, 12 Desember 2023 – 19:50 WIB
Politikus Partai Demokrasi Indonesia Perjuangan (PDIP) yang juga Juru Bicara Tim Pemenangan Nasional Ganjar Pranowo-Mahfud MD (TPN Ganjar-Mahfud) Muhammad Guntur Romli. Foto: dokumentasi pribadi untuk JPNN.com

jpnn.com, JAKARTA - Juru Bicara Tim Pemenangan Nasional (TPN) Muhammad Guntur Romli menyebutkan isu debat perdana capres 2024 di gedung Komisi Pemilihan Umum (KPU) pada Selasa (12/12) ini, menjadi makanan sehari-hari capres nomor urut 3 Ganjar Pranowo.

Dia mengatakan itu saat menjawab pertanyaan awak media di Media Center TPN Ganjar-Mahfud, Jakarta Pusat, Selasa ini.

BACA JUGA: Ganjar-Mahfud Tampil Kompak, Sat-Set dan Tas-Tes Menuju Debat Pilpres 2024

"Isunya, kan, soal HAM, pemerintahan, hukum, pelayanan publik, dan penguatan demokrasi, untuk tema seperti ini Mas Ganjar sudah memberikan bukti, bukan janji," kata Guntur Romli, Selasa.

Dia mengatakan semasa kampanye ini setiap orang bisa berbicara visi dan misi serta program ke depan.

BACA JUGA: Dinasti Nusantara dan Raja Amarasi NTT Berkomitmen Dukung Ganjar di Pilpres

Guntur Romli mengatakan tak mungkin seseorang bisa berbicara tentang hak asasi manusia (HAM) dalam debat apabila pernah disebut sebagai pelanggar isu tersebut.

"Bagaimana mungkin bicara soal penegakan HAM kalau capresnya itu disebut pelanggar HAM. Bagaimana kita mau percaya penegakan antikorupsi kalau capresnya tidak punya pengalaman untuk antikorupsi," kata pria yang aktif di media sosial itu.

BACA JUGA: Hasto: Dukungan Rakyat kepada Ganjar-Mahfud Masih Kuat

Guntur Romli mengatakan Ganjar semasa menjadi Gubernur Jawa Tengah sudah membangun sistem pencegahan korupsi.

Ganjar, kata dia, juga punya rekam jejak dalam memerangi pungutan liar semasa menjadi pemimpin di provinsi beribu kota Semarang.

"Nah, Mas Ganjar punya pengalaman misalnya untuk antikorupsi, Mas Ganjar menyelematkan Rp 1,2 triliun uang provinsi Jawa Tengah dengan membangun sistem yang disebut government resources management system," katanya.

KPU menetapkan debat perdana capres ialah Hukum, HAM, Pemerintahan, Pemberantasan Korupsi, dan Penguatan Demokrasi.

Debat pada Salsa ini berlangsung selama 120 menit dan dipandu moderator, yakni Ardianto Wijaya dan Valerina Daniel. Terdapat enam segmen dan 18 pertanyaan pada sawala ini. (ast/jpnn)

Simak! Video Pilihan Redaksi:

BACA ARTIKEL LAINNYA... Ganjar Siap Banget Hadapi Debat Perdana, Sudah Berdiskusi & Berolahraga Bareng Istri


Redaktur : Fathan Sinaga
Reporter : Aristo Setiawan

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Tag

Terpopuler