Soal Kejanggalan Kasus Brigadir J Tewas Ditembak, Mbah Mijan Sebut 4 Kata

Kamis, 14 Juli 2022 – 12:06 WIB
Mbah Mijan. Foto: Ricardo/JPNN.com

jpnn.com, JAKARTA - Kasus Brigadir J yang tewas ditembak Bharada E di Kompleks Polri, Duren Tiga, Jakarta Selatan, Jumat (8/7) tengah jadi sorotan publik.

Brigadir J merupakan ajudan Kadiv Propam Irjen Ferdy Sambo. Dia juga sopir pribadi Putri Ferdy Sambo, istri Irjen Ferdy Sambo.

BACA JUGA: 5 Info Terbaru Soal Kasus Brigadir J, Salah Satunya Mayjen (Purn) Tersinggung

Bharada E sendiri merupakan anggota Brimob yang diperbantukan untuk menjadi ajudan Kadiv Propam Polri.

Kasus itu juga terdapat sejumlah kejanggalan yang membuat publik bertanya-tanya.

BACA JUGA: 5 Berita Terpopuler: Kejanggalan Penembakan Brigadir J Terungkap, Istri Ferdy Sambo Langsung Bertindak, Jangan Kaget Ya

Kendati demikian, tidak semua kalangan bersedia untuk berspekulasi atau beropini soal kejanggalan tersebut.

Paranormal Mbah Mijan pun ogah berkomentar soal kejanggalan yang timbul dalam kasus itu.

BACA JUGA: Komnas HAM Bakal Periksa Irjen Ferdy Sambo Hingga Keluarga Brigadir J, Siap-siap Saja

"Enggak berani comment, brother," kata Mbah Mijan kepada JPNN.com, Rabu (13/7) malam.

Mbah Mijan mengaku tidak berani berkomentar terkait kasus ini, padahal dalam kasus-kasus yang jadi sorotan publik sebelumnya dia kerap memberikan penerawangan.

Seperti pada kasus wanita berinisial IN (21) tewas dibacok di wilayah Kabupaten Bekasi, Selasa (22/3) lalu, Mbah Mijan malah hendak melakukan ritual ganas terhadap pelaku yang saat itu masih buron.

"Menyerahlah, sebelum mbah lakukan sesuatu," kata Mbah Mijan saat dikonfirmasi, Kamis (24/3). (cr1/jpnn)

Jangan Lewatkan Video Terbaru:


Redaktur : Dedi Yondra
Reporter : Dean Pahrevi

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler