Soal Nenek Terkubur di Kamar Rumahnya, Polisi Bilang Begini

Senin, 09 Oktober 2017 – 23:53 WIB
Police Line. Ilustrasi Foto: dok.JPNN.com

jpnn.com, RUMBAI - Polsek Rumbai Pesisir masih terus menyelidiki kasus penemuan mayat nenek Hj Tiamah, 74, yang terkubur di kamar rumahnya.

Polsek Rumbai juga kini tengah mengerahkan personelnya untuk mencari Tio Winarto, 20, sang cucu korban yang tinggal di kamar nenek Tiamah dikuburkan.

BACA JUGA: Seorang Nenek Ditemukan Terkubur di Kamar Rumahnya

Pasalnya, hingga kini Tio belum juga tahu di mana keberadaannya.

Kapolsek Rumbai Pesisir Kompol Ar Saragi menjelaskan, kasus ini masih belum bisa mereka dalami karena dengan kondisi yang berkabung.

BACA JUGA: Patar Habisi Istri dan Bakar Rumahnya Lantaran Cemburu

“Ya manusiawilah, ini keluarga masih bersedih, dan juga kami minim saksi," katanya.

Ar Saragi juga belum bisa menjelaskan secara detail terkiat keterlibatan Tio, sang cucu yang hilang.

BACA JUGA: Ungkap Pembantaian di Tapsel, Polisi Cari HP Istri Korban

"Kami polisi ya pastilah ada dugaan seperti itu, tapi kalau kami katakan sekarang nanti yang dicurigai malah kabur," jawabnya.

Kembali disinggung apakah motif tersebut mengenai harta atau dendam, Saragi belum bisa menjawab.

Karena saksi yang juga sang anak korban tidak mengetahui jelas barang barang berharga milik korban. Soal apakah ini motif dendam ia juga masih belum bisa menjawab, karena dari keterangan keluarga yang diperoleh, sang cucu Tio Winarto juga dikenal sebagai cucu kesayangan korban. (cr1)

BACA ARTIKEL LAINNYA... Pengakuan Si Ayah yang Tega Gorok Putrinya, Sadis Banget!


Redaktur & Reporter : Budi

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler