jpnn.com, JAKARTA - Wakil Ketua DPR Agus Hermanto mengatakan, sampai hari ini belum ada pembahasan Undang-Undang LGBT di parlemen.
Jangankan masuk program legislasi nasional (prolegnas), sambung Agus, wacana UU LBGT tidak pernah ada.
BACA JUGA: Kisruh Pernyataan Zulkifli Hasan, Begini Pembelaan PAN
"Kami yakin di DPR ini sampai saat ini rencana soal LGBT apalagi prolegnas belum ada,” kata Agus di gedung DPR, Jakarta, Selasa (23/1).
Agus menduga Ketua MPR Zulkifli Hasan mendapat informasi yang salah dari anak buahnya.
BACA JUGA: Zulkifli Hasan Dukung Mini Soccer Digalakkan di Daerah
Sebelumnya, Zulkifli menyebut sudah ada lima fraksi menyetujui aturan soal LGBT.
"barangkali miskomunikasi atau input yang disampaikan anak buahnya kurang tepat," ungkap Agus.
BACA JUGA: Tolong Pak Zulkifli Sebutkan 5 Fraksi yang Setuju LGBT
Dia menyerahkan sepenuhnya polemik itu kepada Zulkifli.
"Kalau saya yang menjawab kurang tepat," tegas Agus.
Menurut Agus, pihaknya berupaya berhati-hati saat memberikan statement sehingga tidak menimbulkan keresahan. (boy/jpnn)
BACA ARTIKEL LAINNYA... Bamsoet Yakin Zulkifli Hasan Salah Ucap soal LGBT
Redaktur & Reporter : Boy