Sopir Hajar Tiang Listrik Depan Istana

Rabu, 17 Juni 2015 – 07:27 WIB
FOTO: JAWA POS

jpnn.com - JAKPUS - Suasana di sekitar Istana Negara, Gambir, Jakarta Pusat, mendadak sedikit heboh. Sebuah taksi Primajasa bernopol B 1136 LU menabrak tiang listrik di kawasan itu. Tidak ada korban jiwa dalam insiden tersebut. 

Menurut keterangan Kanitlantas Polsek Gambir AKP Mukidi, peristiwa itu terjadi pukul 13.00. Taksi yang dikemudikan Aang datang dari arah Gambir menuju Tanah Abang. Nahas, ketika tepat di depan Istana Negara, sopir diduga mengantuk. ''Akhirnya membanting setir ke kanan dan menabrak tiang listrik,'' katanya kemarin. 

BACA JUGA: Meraung-raung saat Main PS, Bocah 10 Tahun Ini Ternyata Tertembak Peluru Nyasar

Ketika itu, sambung Mukidi, dalam taksi berwarna putih tersebut ada dua penumpang laki-laki. Sopir dan kedua penumpang akhirnya dibawa ke Rumah Sakit Umum Daerah Tarakan. Sebab, menurut dia, si sopir sempat tidak sadar diri karena kejadian tersebut. 

Kemudian, salah seorang penumpang yang duduk di depan tepat di samping sopir terluka parah. Penumpang itu mengalami patah tulang tangan kanan. ''Yang satu hanya luka ringan,'' ucapnya. 

BACA JUGA: Pakar Psikologi Politik Ini Sebut Ahok Sulit Dikalahkan pada Pilkada DKI 2017

Sementara itu, mobil yang hancur di bagian bumpernya tersebut langsung dibawa ke Laka Jakarta Pusat. ''Untuk dilakukan penyidikan lebih lanjut,'' ujar Mukidi, lalu meninggalkan lokasi. 

Salah seorang saksi yang merupakan pedagang kopi keliling di Monas, Nanang, 31, menyatakan, dirinya melihat taksi tersebut yang semula di tengah jalur dengan cepat berada di sisi kanan dan langsung menabrak tiang listrik itu. ''Saya kaget dan langsung panggil teman untuk membantu,'' tuturnya. 

BACA JUGA: Pakar Psikologi Sebut Sikap Ahok Bikin Banyak Partai Gerah

Berdasar pantauan Jawa Pos, karena kecelakaan tersebut, jalur yang biasanya lancar itu sempat macet. Sebab, banyak pengendara lain yang memperlambat mobilnya untuk melihat kejadian tersebut. Sementara itu, tiang listrik yang ditabrak penyok di bagian bawah. Pecahan kaca lampu mobil pun berserakan di rumput dan jalan sekitar lokasi. (raf/c19/ano) 

BACA ARTIKEL LAINNYA... Hanya Orang Bodoh yang Bilang Macet dan Banjir Selesai dalam 2, 3, 4, 5 Tahun


Redaktur : Tim Redaksi

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler