Srikandi Ganjar Jateng Ajak Perempuan Lebih Kreatif Lewat Kelas Kerajinan Tangan

Sabtu, 17 Juni 2023 – 18:03 WIB
Kegiatan kelas kerajinan tangan yang digelar Srikandi Ganjar. Dok:Sukarelawan Ganjar.

jpnn.com, BATANG - Sukarelawan Srikandi Ganjar menggelar kelas kerajinan tangan dari stik es krim di salah satu kafe di daerah Muara Lebo Wetan, Kecamatan Gringsing, Kabupaten Batang, Jawa Tengah.

Puluhan perempuan milenial dari berbagai wilayah di Kabupaten Batang ikut serta dalam kelas pelatihan yang digelar pada Sabtu (17/6) tersebut.

BACA JUGA: Berdialog dengan Gen Z, Ganjar Mendengar dan Menyalurkan Aspirasi Pelaku Industri Kreatif

Koordinator Daerah Srikandi Ganjar Kabupaten Batang, Izzati Erni mengatakan, beberapa kerajinan tangan yang dibuat dalam kelas tersebut di antaranya bingkai foto dan hiasan dinding dari stik es krim.

"Jadi, nanti teman-teman diajarkan oleh mentor yang berpengalaman di bidang kerajinan tangan, diajarkan langkah-langkahnya, teknik-tekniknya untuk membuat kerajinan tangan dari stik es krim," kata Erni.

BACA JUGA: Doakan Ganjar Pranowo Jadi RI 1, Saga Gelar Selawat Akbar di Jember

Erni berharap kelas kerajinan tangan ini bisa meningkatkan kreativitas dan ketrampilan perempuan milenial yang ada di Kabupaten Batang.

"Harapannya bisa memanfaatkan barang-barang yang biasa terbuang, atau tidak terpakai, untuk menjadi barang yang bernilai guna dan punya nilai jual," harapnya.

BACA JUGA: Ganjar Pranowo Menumpangi Mobil Bersejarah Milik Fatmawati Soekarno ke Lokasi Acara Gen Z di Bali

Lewat kegiatan ini pula, Erni menyebut Srikandi Ganjar berupaya mendorong peningkatan sektor ekonomi kreatif di Kabupaten Batang dengan menjual hasil kerajinan tangan yang telah mereka buat.

Dalam pelatihan tersebut, kerajinan tangan dari stik es krim dibuat dengan berbagai pernak-pernik sehingga lebih menarik dan bisa meningkatkan nilai jual.

"Harapannya dengan kegiatan ini, teman-teman milenial di Kabupaten Batang dapat lebih produktif, kemudian menjadikan barang-barang yang sederhana menjadi produk yang memiliki nilai jual," ujar Erni.

Dengan diadakannya kelas kerajinan tangan ini, disebut Erni terinspirasi dari sosok Ganjar Pranowo. Ganjar dinilai merupakan pemimpin yang suportif terhadap kreativitas generasi muda.

"Kami akan terus mengadakan kegiatan bermanfaat untuk perempuan milenial, yang bernilai kreatif juga, memanfaatkan barang-barang di lingkungan sekitar," pungkasnya. (cuy/jpnn)

BACA ARTIKEL LAINNYA... Terinspirasi Ganjar Pranowo, GGN Jatim Menggelar Doa Bersama dan Workshop Pertanian di Ngawi


Redaktur & Reporter : Elfany Kurniawan

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler