jpnn.com, KEBUMEN - Srikandi Ganjar Jawa Tengah (Jateng) mengajak para perempuan milenial, khususnya santriwati dan mahasiswi di daerah Kebumen untuk menjadi seorang jurnalis andal dan memahami dasar-dasar jurnalistik.
Para pendukung Ganjar Pranowo itu pun menggelar pelatihan jurnalistik untuk memperingati Hari Pers Nasional di Pondok Pesantren (Ponpes) Assalafy Miftahul Ulum di Kecamatan Kebumen, Kabupaten Kebumen, pada Kamis (9/2).
BACA JUGA: TGS Ganjar Mendorong Peningkatan Peran Majelis Taklim di Langkat
Dalam kegiatan itu, Srikandi Ganjar menghadirkan narasumber untuk memberikan materi dasar-dasar jurnalistik kepada santriwati dan mahasiswi.
Koordinator Wilayah (Korwil) Srikandi Ganjar Jateng Siti Putri Meilani menyatakan pihaknya menyasar perempuan milenial di Kabupaten Kebumen untuk mengikuti pelatihan tersebut.
BACA JUGA: Bersama Ratusan Warga Deliserdang, Usbat Ganjar Sumut Kirim Doa Untuk Korban Gempa Turki
"Kami mengajak santriwati dari Ponpes Miftahul Ulum dan mahasiswi di Kebumen untuk mengikuti pelatihan dasar-dasar jurnalistik agar minat mereka tumbuh," ujar Meilani dalam siaran persnya.
Meilani mengatakan dalam pelatihan ini, dijabarkan dasar-dasar jurnalistik. Lalu, para peserta diajari cara menulis berita dengan baik dan benar.
BACA JUGA: Bubarkan GP Mania, Joman Anggap Ganjar Bukan Sosok Tepat Pimpin Indonesia
"Para peserta langsung praktik menyimulasikan bagaimana menjadi seorang jurnalis, lalu menulis berita. Ini tentu meningkatkan skill menulis mereka," kata dia.
Selain itu, para santriwati dan mahasiswi juga diberi tantangan untuk membuat konten berita yang nantinya diunggah di media sosial masing-masing.
"Para peserta di sini bisa praktik langsung dengan membuat konten berita, lalu mengunggahnya di media sosial," kata Meilani
Dia berharap para peserta bisa memilah berita mana yang hoaks dan mana yang benar. Selain itu, mereka menjadi lebih kritis terhadap isu-isu yang ada di masyarakat
"Harapannya, perempuan milenial lebih kritis melihat media sekaligus melek terhadap isu-isu yang beredar di masyarakat," ujarnya. (cuy/jpnn)
Kamu Sudah Menonton Video Terbaru Berikut ini?
BACA ARTIKEL LAINNYA... Mak Ganjar Jatim Beri Edukasi soal Pertanian Organik kepada Petani di Nganjuk
Redaktur & Reporter : Elfany Kurniawan