Sriwijaya FC Usung Revans

Sabtu, 09 April 2011 – 12:37 WIB
Skuad SFC. Foto: Dok.JPNN

PALEMBANG-Misi balas dendam berkobar di tubuh Sriwijaya FC saat jamu Persisam Putra SamarindaPada laga lanjutan Indonesia Super League (ISL), di Stadion Gelora Sriwijaya Jakabaring, nanti sore (9/4), Laskar Wong Kito bertekad membalas kekalahan pada putaran pertama lalu 4-1 di kandang Persisam.

Nah, dengan hasil itu skuadra Ivan Kolev berambisi untuk membalasnya pada bentrok yang bakal disiarkan langsung antv pukul 15.30 WIB nanti

BACA JUGA: The Reds Kehilangan Gerrard

"Kekalahan diputaran pertama lalu masih menjadi ingatan bagi kami
Untuk itu, kami harus mampu kembali membalikan keadaan dengan mendapatkan kemenangan," kata Direktur Teknik dan SDM, PT Sriwijaya Optimis Mandiri (PT SOM), Hendri Zainuddin, seperti dilansir Sumatera Ekspres (Grup JPNN).

Wajar bila Sriwijaya sangat ambisi untuk membalas dendam terhadap Pesut Mahakam (julukan Persisam)

BACA JUGA: Menjaga Asa Persaingan Scudetto

Sebab, kekalahan itu merupakan hasil terburuk bagi tim juara double winner 2007 itu sepanjang musim ini.

Target lain, bidik tiga poin demi menaikan peringkat Sriwijaya yang masih bercokol di peringkat ke-6
Dengan torehan 28 poin dari 19 laga yang telah dijalani

BACA JUGA: Jalur Juara Mulai Lebar

Hasil itu, jauh tertinggal terlebih kepada sang capolista Persipura Jaya Pura yang telah mengoleksi 44 poin dari 20 laga yang telah dijalani.

Praktis dengan kondisi itu, Keith Kayamba Gumbs dkk bakal mati-matian meraih angka penuh demi mengamankan laga kandangTermasuk lawan Persisam demi mengejar persaingan papan atas"Target kami bisa tembus tiga besar pada Super Liga musim iniJadi, kami harus sapu bersih laga tersisaTerutama saat menjalani laga home," imbuh anggota DPRD Banyuasin itu.

Kans Laskar Sriwijaya sendiri terbuka lebarIni setelah, beberapa pilar terbaiknya yang sempat absen lama sudah siap tempurSeperti, Ponaryo Astaman (cedera otot), Firman Utina (cedera lutut) serta Muhammad Ridwan (cedera tumit).

Begitu juga beberapa pemain yang sempat diragukan turun juga dimungkinakan bisa tampilSeperti Claudiano Alves Do Santos menderita cedera engkel, dan Budi Sudarsono yang mengalami cedera tulang rusuk"Kami berharap, mereka bisa maksimla,"ungkap pelatih Sriwijaya FC, Ivan Kolev.

Absenya beberapa pilar seperti, absenya Thierry Gathuessi dan Supardi yang absen lantaran akumulasi sepertinya tak terlalumenjadi masalah bagi SriwijayaToh, tim juara double winner 2007 itu masih mempunyai beberapa pemain penggantiSeperti, untuk Thierry coach Ivan Kolev masih mempunyai Boby Satria atau Ahmad Jufriyanto yang suadah teruji kualitasnya dibeberapa pertandingan.

Begitu juga dengan absenya SupardiPelatih asal Bulgaria itu masih mempunyai sederet pengganti pemain asal Bangka ituMacam, Mahyadi Panggabean, Rendi Siregar atau Muhammad Ridwan

Sedangkan sektor depan, absenya Rudi Widodo yang masih menderita lutut juga masih banyak penggantiSeperti, Jajang Mulyana, atau Korinus Frigkeuw yang juga sering ditempatkan oleh coach Ivan Kolev sebagai starter.

Peluang lain untuk meraup poin penuh lantaran Sriwijaya bakal mendapat dukungan suporter fanatiknyaIni dibuktikan, Sriwijaya selalu sukses mendapat poin saat bermain dikandang sendiri.

Sementara, misi curi poin diusung Persisam Putra Samarinda pada bentrok nantiMeski datang sebagai tim tamu, Elang Borneo (julukan Persisam) tak mau menjadi pecundangTanpa beberapa pilar tak menjadi kendala terlalu besar bagi skuadra Hendri SusiloSeperti, absenya Pavel Solomin yang masih bergelut dengan cedera lutut, Hendri Susilo masih mempunyai sederet striker yang berkualitasSeperti, Julio Lopez, Ahmad Sembiring, serta beberapa pemain yang haus gol lainnya.

Begitu juga dengan absenya kiper utama Wawan Hendrawan yang mendapat akumulasi, Hendri Susilo juga masih mempunyai kiper Agung Prasetyo"Kalau pemain pengganti tentu sudah kami siapkan," ungkap pelatih Persisam, Hendri Susilo"Motivasi anak-anak juga sedang baikDan mereka semuanya sudah siap bertandingMudah-mudahan bisa bermain maksimal dan bisa mencuri poin dipertandingan nanti," pungkasnya(mg43)

BACA ARTIKEL LAINNYA... Tolak Keinginan Manado dan Bandung


Redaktur : Tim Redaksi

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler