jpnn.com - Edward Snowden menikmati pelariannya di Rusia. Pria yang menjadi buronan Amerika Serikat itu berniat menetap di bawah perlindungan pemerintah di negeri berjuluk beruang merah.
Mantan kontraktor pemerintah Amerika berusia 31 tahun menjadi burunan karena membocorkan rahasia keamanan nasional.
BACA JUGA: Rusia Bakal Perpanjang Suaka untuk Snowden
Saat ini, Edward sudah hampir selama setahun di Rusia. Akhir Juli 2014, suakanya akan berakhir.
Seperti yang dilansir Voa Indonesia, pengacara Snowden mengatakan kliennya telah mengajukan petisi kepada pihak berwenang Rusia agar bisa tinggal lebih lama pada Rabu (9/7).
BACA JUGA: Jerman Usir Intelijen Amerika Serikat
Pihak berwenang Amerika menuduh Snowden, yang pernah bekerja pada Badan Keamanan Nasional Amerika, membocorkan hingga 1,7 juta dokumen rahasia. Laporan itu memuat mengenai program-program intelijen Amerika kepada sejumlah wartawan yang hingga kini masih menulis laporan tentang dokumen-dokumen itu.
Snowden menghadapi tuntutan spionase di Amerika, tetapi Rusia menolak permintaan ekstradisi untuk mengadilinya di Amerika. (awa/jpnn)
BACA JUGA: Minibus Sekolah Nyemplung Kolam, 8 Anak TK Meninggal
BACA ARTIKEL LAINNYA... Israel Mengaku Dapat Serangan Roket dari Libanon
Redaktur : Tim Redaksi