Sudah Masuk DTKS, Puluhan Warga SAD Jambi Bisa Nikmati Program Kartu Sembako

Kamis, 03 Juni 2021 – 18:50 WIB
Setelah nama masuk Data Terpadu Kesejahteraan Sosial (DTKS), puluhan warga Komunitas Adat Terpencil (KAT) Suku Anak Dalam (SAD) di Provinsi Jambi menerima Kartu Keluarga Sejahtera (KKS) untuk Program Kartu Sembako di Kantor Desa Bukit Suban, pada Senin (31/5). Foto: Kemensos.

jpnn.com, JAMBI - Setelah nama masuk Data Terpadu Kesejahteraan Sosial (DTKS), puluhan warga Komunitas Adat Terpencil (KAT) Suku Anak Dalam (SAD) di Provinsi Jambi menerima Kartu Keluarga Sejahtera (KKS) untuk Program Kartu Sembako di Kantor Desa Bukit Suban, pada Senin (31/5).

Kepala Dinas Sosial Kabupaten Sarolangun Juddin menyampaikan bantuan tersebut merupakan bentuk peralihan dari Program Bantuan Sosial Tunai (BST) yang sifatnya sementara, menjadi program bantuan yang bersifat reguler.

BACA JUGA: Penyerahan Bansos untuk Suku Anak Dalam Butuh Proses dan Waktu serta Padan dengan NIK

"Hari ini diserahkan KKS kepada 26 Keluarga Penerima Manfaat (KPM). Bagi yang belum mendapatkan, kini sedang dalam proses pendataan," ucap Juddin, Senin (31/5).

Penyerahan KKS untuk warga KAT SAD di Kabupaten Sarolangun akan dilakukan secara bertahap.

BACA JUGA: 7.300 PMI Bermasalah akan Dipulangkan, Kemensos Siapkan RPTC dan Balai Rehabilitasi Sosial

Pada tahap I sebanyak 47 KPM, tahap II 148 KPM. Data selanjutnya menyusul.

Seluruh bantuan, lanjutnya, tidak terlepas dari proses administrasi kependudukan sebagai salah satu syarat yang harus dilengkapi.

BACA JUGA: PDIP Cabut Dukungan, Bupati Alor yang Memaki Mensos Risma Ini Bereaksi, Simak Kalimatnya

Menurut dia, prosesnya membutuhkan waktu dan tidak semua data valid atau padan di data Kependudukan dan Pencatatan Sipil Pusat.

"Oleh karena itu, perlu peran aktif dari pihak desa, kecamatan, pendamping, serta jenang dan temenggung SAD agar saling berkoordinasi untuk membantu melakukan pendataan," kata Juddin.

Adapun Program Kartu Sembako akan digulirkan kepada KPM KAT SAD sebesar Rp 200.000 per KPM per bulan yang disalurkan melalui rekening Bank Himbara (Himpunan Bank Negara).

Bantuan dapat dimanfaatkan di e-warong (Elektronik Warung Gotong Royong) Desa Bukit Suban, Kecamatan Air Hitam, untuk membeli bahan makanan bergizi dengan harga lebih murah.

Sesuai Arahan Presiden Jokowi, Pogram Kartu Sembako diberikan untuk pemenuhan gizi keluarga prasejahtera seperti kebutuhan karbohidrat, protein hewani, protein nabati, vitamin, dan mineral sehingga dalam jangka panjang diharapkan dapat menurunkan angka stunting.

Kementerian Sosial terus berupaya memperbaiki kualitas kehidupan dan meningkatkan kesejahteraan warga KAT secara bertahap, baik melalui pemenuhan kebutuhan pokok maupun melalui peningkatan akses pelayanan sosial dasar.

Selain memberikan bantuan Program Kartu Sembako, Kementerian Sosial melalui Direktorat Pemberdayaan KAT melaksanakan kebijakan dan program pemberdayaan sosial melalui partisipasi dan peran kemitraan misalnya dalam bentuk peningkatan kualitas, penguatan sarana lingkungan sosial, dan penghidupan KAT.

Bantuan yang diberikan dalam rangka pemberdayaan KAT berupa bantuan stimulan pemukiman, sarana prasarana, jaminan hidup, dan bantuan usaha penghidupan berkelanjutan.

Harapannya adalah dapat meringankan beban, meningkatkan ketahanan pangan, dan akses layanan keuangan kepada warga KAT SAD Kabupaten Sarolangun.

Hadir dalam kegiatan Kabid PFM dan Kabid Dayasos Dinsos Kabupaten Sarolangun, Camat Air Hitam, Kades Bukit Suban, Babinkamtibmas Kecmatan Air Hitam, Koordinator TKSK Provinsi Jambi, TKSK se Kabupaten Sarolangun, dan Perwakilan dari KKI-Warsi. (*/jpnn)

Video Terpopuler Hari ini:


Redaktur & Reporter : Boy

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler