Sudi Tegaskan SBY Tak Mengeluh Soal Kerbau

Pernyataan Priyo Budi Santoso Disesalkan Istana

Kamis, 04 Februari 2010 – 21:08 WIB

JAKARTA - Menteri Sekretaris Negara (Mensesneg) Sudi Silalahi menangkis pandangan sejumlah tokoh yang menilai Presiden Susilo Bambang Yudhoyono (SBY) mengeluh kepada rakyat terkait “demo kerbau” pada 28 Januari laluPernyataan Sudi itu sekaligus untuk menanggapi pernyataan Wakil Ketua DPR-RI Priyo Budi Santoso.

"Statement seorang pejabat seperti itu sangat disesalkan, karena tidak pada konteksnya,” kata Sudi kepada pers di istana Jakarta, Kamis (4/2).

Sebelumnya Priyo menyatakan bahwa SBY mengeluh kepada rakyat

BACA JUGA: Genjot Investasi, Diplomat Harus Jago Lobi

Menurut Sudi, pernyataan SBY soal “demo kerbau” itu bukan dalam rangka mengeluh, melainkan untuk memberikan penjelasan kepada peserta rapat RPJMN 2010-2014 di Istana Cipanas pada 2-3 Februari terkait pembahasan berbagai isu, diantaranya soal demokrasi dan penegakan hukum.

 “Presiden menganalisa demo-demo belakangan ini, apakah masih dalam koridor norma, apakah masih wajar, atau sudah di luar batas kepatutan
Jangan malah menyampaikan pendapat tetapi mencederai demokrasi itu sendiri

BACA JUGA: Harga Pesawat Untuk SBY Rp 800 M

Jadi Presiden tidak sama sekali mengeluh
Pembicaraan itu memang konteksnya,” bela Sudi.(gus/jpnn)

BACA JUGA: Nasib 5.668 Honorer Tunggu Aturan Baru

BACA ARTIKEL LAINNYA... Pejabat Pro Perambah Hutan Dilaporkan ke KPK


Redaktur : Antoni

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler