Surabaya Diguncang Bom, Polda Metro Jaya Siaga Satu

Minggu, 13 Mei 2018 – 13:39 WIB
Polisi. Foto: Natalia Fatimah Laurens/JPNN

jpnn.com, SURABAYA - Aksi penyerangan teroris yang terjadi di sejumlah gereja di Surabaya membuat Polda Metro Jaya langsung berstatus siaga satu.

Hal ini disampaikan Kapolda Metro Jaya Irjen Idham Azis ke seluruh jajarannya dengan mengeluarkan Surat Telegram Rahasia (STR) Nomor : STR/817/V/PAM.3.3./2018 tertanggal 13 Mei 2018.

BACA JUGA: Bom di Gereja Pentakosta Diduga Dilempar dari Mobil  

"Keamanan status kesiapsiagaan seluruh jajaran Polda Metro Jaya dinyatakan dalam status siaga satu," ujar Idham Azis di Jakarta, Minggu (13/5).

Idham menerangkan, status siaga satu itu dikeluarkan mencermati ledakan bom pada tiga gereja di Surabaya.

BACA JUGA: Pemuda Katolik Kutuk Aksi Biadab Teroris di Surabaya

Dengan status tersebut, diharapkan menciptakan sistem keamanan dan ketertiban masyarakat yang kondusif.

Diketahui, ledakan terjadi di Gereja Kristen Indonesia, Gereja Santa Maria dan Gereja Jalan Arjuna, Surabaya, pada Minggu pagi tadi.

BACA JUGA: Sosok Bercadar Menggandeng Anak Masuk Gereja, Lalu Ledakan

Sekarang kepolisian terus mengidentifikasi jumlah korban namun data sementara sembilan orang meninggal dunia dan 40 orang terluka. (mg1/jpnn)

BACA ARTIKEL LAINNYA... PBB Yakin Bom Surabaya Tak Ada Hubungannya dengan Islam


Redaktur & Reporter : Elfany Kurniawan

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler