Survei Alvara: Elektabilitas Airin-Arief Wismansyah Paling Tinggi, Rano Karno & Andra Soni?

Jumat, 23 Agustus 2024 – 18:52 WIB
Lembaga survei Alvara Strategi Indonesia merilis hasil survei Pilgub Banten 2024 empat hari menjelang waktu pendaftaran Cagub dan Cawagub Banten, Selasa (27/8). Foto: Ricardo/JPNN

jpnn.com, JAKARTA - Lembaga survei Alvara Strategi Indonesia merilis hasil survei pemilihan gubernur (pilgub) Banten 2024 empat hari menjelang waktu pendaftaran Cagub dan Cawagub Banten pada Selasa (27/8/2024).

Hasilnya, Airin Rachmi Diany masih menjadi calon Gubernur Banten terkuat dibanding calon lain dengan 46,8 persen. Urutan kedua ada nama Arief Wismansyah 24,1 persen.

BACA JUGA: Rano Karno-Zaki Makin Mesra, Persiapan Pilkada Banten?

Posisi ketiga ada Rano Karno dengan 8,7 persen. Sedangkan Andra Soni yang memiliki dukungan partai politik terbanyak hanya meraih elektabilitas 6,4 persen dan Achmad Dimyati 3,1 persen.

"Airin, Arief dan Rano menjadi tiga besar top of mind warga dalam memilih calon gubernur Banten," Chief Research Officer Alvara Strategi Indonesia Harry Nugroho, Jumat.

BACA JUGA: Harapan Polri Tentang Hasil Pilkada Banten dan DKI

Nama cagub lain yang masuk survei ada Iti Jayabaya dengan 3,1 persen. Menyusul ada Ade Sumardi dengan 0,4 persen dan Ari Untung 0,1 persen.

Sementara responden yang belum memutuskan pilihannya ada 7,3 persen.

BACA JUGA: PDIP: Tangerang Jadi Pusat Kecurangan Pilkada Banten

Alvara Strategi Indonesia juga melakukan survei terhadap nama-mana tersebut saat diposisikan sebagai calon Wakil Gubernur Banten.

Hasilnya, Arief Wismansyah berada di puncak dengan elektabilitas 28,9 persen. Posisi kedua ada Airin dengan 18,3 persen.

Harry mengatakan survei ini masih hangat karena dilakukan pada 13-19 Agustus 2024 dengan wawancara tatap muka.

Populasi survei merupakan semua warga negara Indonesia di Banten yang memiliki hak pilih.

"Jumlah sampel mencapai 815 responden dengan penarikan sampel menggunakan teknik multi stage random sampling. Margin of error survei ini +- 3,43 persen dengan tingkat kepercayaan berada di angka 95 persen," kata Harry, Jumat (23/8).

"Jadi hanya ada dua tokoh yang memiliki elektabilitas tertinggi sebagai Gubernur Banten, yaitu Airin dan Arief di posisi kedua," tegas Harry.(ray/jpnn)


Redaktur & Reporter : Budianto Hutahaean

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler