Suzuki XL7 Hybrid Sapa Warga Depok, Banyak Promo Menarik

Minggu, 25 Juni 2023 – 19:24 WIB
Suzuki XL7 Hybrid di Margo City Depok. Foto: SIS

jpnn.com, DEPOK - Setelah debut nasional beberapa waktu lalu, Suzuki XL7 Hybrid mulai berkeliling kota, kali ini menyapa warga Depok dan sekitarnya.

Hadir di Margo City Depok Mall, warga bisa lebih dekat mendapatkan pengalaman langsung terkait teknologi hybrid.

BACA JUGA: Suzuki XL7 Hybrid Punya Baterai Lebih Besar, Harga Mulai Rp 283,9 Juta

Pengunjung mal berkesempatan melakukan test drive di kawasan pusat perbelanjaan yang memiliki banyak kontur jalan berbeda menanjak dan berliku itu.

Suzuki secara khusus memperkenalkan Suzuki XL7 hybrid ke masyarakat Depok, sebagai langkah memenuhi kebutuhan masyarakat sekitar atas kendaraan mobilitas dengan teknologi canggih, ramah lingkungan dan efisien dalam konsumsi bahan bakar.

BACA JUGA: Daftar Pembaruan Suzuki XL7 Hybrid, Simak Nih!

4W Marketing Director PT. Suzuki Indomobil Sales (SIS) Donny Saputra mengatakan, “Alasan Suzuki selenggarakan pameran di wilayah Depok ialah tingginya kebutuhan masyarakat akan mobil SUV dengan kapasitas lapang dan mampu melalui berbagai medan perjalanan, tetapi tetap memiliki persona yang modern dan ramah lingkungan."

Sebagai satu kota dengan tingkat lalu lintas yang cukup padat, teknologi SHVS pada New XL7 Hybrid sanggup mengurangi penggunaan bahan bakar saat tidak diperlukan, terutama ketika menghadapi kemacetan.

BACA JUGA: Baru Dirilis, Suzuki XL7 Hybrid Siap Menembus Pasar Mancanegara

Mengunggulkan teknologi Smart Hybrid Vehicle by Suzuki (SHVS) yang disematkan pada mesin K15B, emisi gas buang yang dihasilkan Suzuki XL7 Hybrid pun jadi lebih rendah sekaligus dapat mengoptimalkan efisiensi konsumsi bahan bakar.

Teknologi SHVS dilengkapi dengan komponen Integrated Starter Generator (ISG) dan Lithium-ion Battery yang memiliki fungsi acceleration assist untuk meringankan beban mesin saat berakselerasi.

Kemudian regenerative braking dengan memanfaatkan momen deselerasi untuk menghasilkan kembali daya listrik yang akan disimpan di baterai, serta engine auto start-stop yang akan menghentikan proses pembakaran dalam mesin ketika tidak diperlukan selama perjalanan.

Alhasil, konsumsi bahan bakar pun jadi lebih efisien dan meminimalisir emisi gas buang.

Selama pameran, Suzuki memberikan tawaran menarik berupa DP atau uang muka rendah, pilihan tenor hingga 7 tahun, cicilan ringan dengan bunga kredit yang kompetitif, hingga tambahan cashback sebesar Rp 4 Juta untuk program trade in.

Selain itu, pengunjung juga berkesempatan mendapatkan hadiah menarik yang dapat dibawa langsung.

“Masyarakat Indonesia tidak perlu khawatir, karena Suzuki hadir di 33 kota di Indonesia, termasuk Jabodetabek. Calon konsumen dapat menghadiri pameran yang berlangsung di kota masing-masing untuk melihat dan mencoba secara langsung sensasi mengendarai New XL7 Hybrid. Tujuannya agar Suzuki dapat menjangkau masyarakat lebih luas dan merata,” tutup Donny. (rdo/jpnn)

BACA ARTIKEL LAINNYA... Hadir di Jakarta Fair 2023, Suzuki Bawa Lini Produk Unggulan dan Promo


Redaktur & Reporter : M. Rasyid Ridha

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler