jpnn.com, BEKASI - Perbuatan mak-mak yang membuang sampah di area Underpass Tambun, Kabupaten Bekasi turut ditanggapi oleh Partai Solidaritas Indonesia (PSI).
Video mak-mak tertangkap basah petugas Satpol PP membuang sampah sembarangan di area Underpass Tambun, Jumat (3/6) viral di media sosial.
BACA JUGA: Mak-Mak Pasti Jengkel, Marah dengan Pengusaha Ini
Video yang beredar memperlihatkan mak-mak bergaun merah jambu membuang plastik berisi sampah di pinggir jalan underpass.
Beberapa saat kemudian, petugas Satpol PP langsung mendekati mak-mak tersebut.
BACA JUGA: Mak-Mak di Kaltim Antusias Sekali, Siap Dukung Idolanya jadi Presiden Gantikan Jokowi
Petugas Satpol PP langsung menegur dan meminta mak-mak itu mengambil kembali sampahnya.
Ketua DPD PSI Kabupaten Bekasi Muhammad Syahril mengaku geram dengan perilaku mak-mak tersebut.
BACA JUGA: Jubir PSI Komentari Soal Atap Tribune Formula E Ambruk, Jleb
Syahril mengatakan petugas Satpol PP harus ketat mengawasi warga yang kerap membuang sampah sembarangan di area Underpass Tambun.
"Kalau menurut saya, seharusnya memang diawasi dengan ketat atau mungkin dipasang CCTV. Ketika tertangkap tangan harus diberikan sanksi sosial dan juga denda," kata Syahril kepada JPNN.com.
Syahril berharap Satpol PP Kabupaten Bekasi konsisten dalam mengawasi warga yang kerap membuang sampah sembarangan.
Satpol PP, lanjut Syahril, jangan hanya menindak ketika kasus tersebut viral di media sosial.
"Kinerja Pj Bupati sudah sangat bagus. Gercep kalau kata orang Bekasi, mah, tetapi gercepnya kerja Pj Bupati juga harus diimbangi kinerja oleh bawahan-bawahannya, seperti kepala dinas di lingkungan Pemkab Bekasi," ujar Syahril. (cr1/jpnn)
BACA ARTIKEL LAINNYA... Pegadaian Beri Beasiswa Kepada 96 Anak Pengurus Bank Sampah Binaan
Redaktur : Fathan Sinaga
Reporter : Dean Pahrevi