Syarief Hasan Ajak Masyarakat Bogor Memperkuat Komitmen Terhadap Empat Pilar MPR

Selasa, 08 Agustus 2023 – 07:02 WIB
Wakil Ketua MPR Sjarifuddin Hasan saat menyampaikan sosialisasi Empat Pilar MPR di Kantor Kecamatan Bogor Selatan, Senin (7/8). Foto: Dokumentasi Humas MPR RI

jpnn.com, KOTA BOGOR - Wakil Ketua MPR Sjarifuddin Hasan mengajak masyarakat untuk memperkuat komitmen terhadap Pancasila, UUD 1945, NKRI, dan Bhinneka Tunggal Ika.

Hal ini disampaikannya saat menyampaikan sosialisasi Empat Pilar MPR di hadapan sekitar 200 peserta yang dikoordinir Masyarakat Peduli Kota Bogor (MPKB) di Kantor Kecamatan Bogor Selatan, Senin (7/8).

BACA JUGA: Wakil Ketua MPR Dorong Pelaku UKM Tingkatkan Kualitas Produk Sesuai SNI

"Sebagai warga negara yang baik, kita harus tetap komitmen terhadap Empat Pilar MPR," kata Sjarifuddin Hasan pada acara yang dihadiri Camat Bogor Selatan Abdur Rahman, dan Ketua MPKB Rezky Kartika

Syarief Hasan yang akrab disapa itu meyakini dan percaya peserta sosialisasi sudah memahami Empat Pilar MPR.

BACA JUGA: Sjarifuddin Hasan Puji Pemahaman Jemaah MT Darussa’adah Terhadap Empat Pilar MPR

"Saya hanya mengingatkan dan menggarisbawahi pentingnya Empat Pilar MPR," tegasnya.

Politikus Partai Demokrat itu menyampaikan harapannya dengan dilaksanakan sosialisasi Empat Pilar MPR tersebut.

Dia menyampaikan setiap warga negara memiliki hak dan kewajiban untuk membela bangsa dan negara Indonesia.

"Dari Sabang sampai Merauke, dan dari Miangas sampai ke Pulau Rote, harus menjadi satu kesatuan. Kewajiban kita sebagai warga negara untuk membela bangsa dan negara apapun yang terjadi," jelasnya.

Melalui sosialisasi ini, kata Syarief, masyarakat diharapkand apat memahami bahwa Indonesia sangat luas dengan beragam suku, agama, dan budaya, tetapi tetap menjadi satu kesatuan.

Syarief Hasan juga mengajak peserta sosialisasi untuk datang ke Tempat Pemungutan Suara (TPS) pada 14 Februari 2024.

"UUD 1945 sudah menegaskan bahwa Pemilihan Umum diselenggarakan setiap lima tahun sekali. Sebagai warga negara yang baik, bapak-bapak dan ibu-ibu harus aktif datang ke TPS untuk memilih anggota legislatif dan pasangan calon presiden dan calon wakil presiden," ajak legislator dari Dapil Kabupaten Cianjur dan Kota Bogor ini.

Sosialisasi pun menjadi lebih interaktif dengan diadakannya kuis.

"Saya memang lebih sering memancing dengan pertanyaan (kuis). Ternyata peserta bisa menjawab pertanyaan yang berkaitan dengan Empat Pilar MPR," ujar Syarief Hasan seusai sosialisasi ini.

Menurut Syarief Hasan, dgar sosialisasi Empat Pilar MPR mencapai sasaran sesuai tujuannya harus sering dilakukan dan berinteraksi dengan peserta.

"Semakin sering melakukan pendekatan dan berdialog dengan rakyat, maka sosialisasi Empat Pilar MPR ini semakin efektif," pungkasnya. (mrk/jpnn)


Redaktur : Sutresno Wahyudi
Reporter : Sutresno Wahyudi, Sutresno Wahyudi

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler