Syarief Hasan: Ancaman Krisis Iklim Itu Nyata

Rabu, 06 Oktober 2021 – 15:24 WIB
Wakil Ketua MPR RI Syarief Hasan. Foto: Humas MPR RI

jpnn.com, JAKARTA - Wakil Ketua MPR Syarief Hasan menyampaikan ancaman perubahan iklim perlu menjadi prioritas bersama, baik pemerintah maupun seluruh elemen bangsa.

Dia juga berharap Indonesia ikut berkontribusi dalam upaya pencegahan perubahan iklim.

BACA JUGA: Kasus Positif Covid-19 Turun, Syarief Hasan: Pemerintah Tetap Tegas

"Kami terus mendorong berbagai produk kebijakan yang ramah lingkungan," ujar Syarief Hasan.

Dia mengatakan isu perubahan iklim telah menjadi perhatian di era pemerintahan Presiden Susilo Bambang Yudhoyono (SBY).

BACA JUGA: Indonesia Belum Dapat Kuota Umrah, Syarief Hasan Mengingatkan Pemerintah

Sejak 2011, SBY telah merumuskan konsep peralihan menuju Green Global Economic dengan melahirkan konsep strategi pembangunan 4-track, yaitu pro-growth, pro-job, pro-poor, dan pro-environment.

"Strategi pembangunan 4-track juga sudah diadopsi dalam berbagai rumusan kebijakan," ujarnya.

BACA JUGA: Keras! Syarief Hasan Kecam Pembakaran Mimbar Masjid Raya Makassar

Syarief Hasan juga menyampaikan konsep yang dirumuskan di era kepemimpinan SBY tersebut juga melandasi perumusuan program-program SDGs atau Sustainable Development Goals.

"Bumi yang kita pijak, usianya semakin tua, dan manusia sudah terlalu banyak membebani kehidupannya dengan mengeksploitasi isi bumi, maka menjadi penting untuk kita sadari bersama, bahwa ancaman krisis iklim itu nyata," beber Syarief Hasan.

Menurutnya, saat ini banyak sekali bencana yang terjadi akibat perubahan iklim ini.

"Suhu bumi yang semakin panas, kenaikan volume air laut, hingga yang terbaru adalah ancaman tenggelamnya ibukota," sebutnya.

Di DPR saat ini sedang dibahas tentang Rancangan Undang-Undang Energi Baru Terbarukan dengan salah satu titik beratnya adalah Indonesia diharapkan dapat merealisasikan target pengurangan gas rumah kaca sebesar 29 persen pada 2030. (mrk/jpnn)


Redaktur : Sutresno Wahyudi
Reporter : Sutresno Wahyudi, Sutresno Wahyudi

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler