jpnn.com, BEKASI - Tabloid Obor Rahmatan Lil Alamin kembali beredar di tengah massa yang menghadiri kampanye terbuka kubu Joko Widodo - KH Ma'ruf Amin di Perumahan Kemang Pratama, Bekasi, Jawa Barat, Minggu (31/3) pagi.
Terpantau, ratusan eksemplar tabloid itu dibagikan kepada peserta yang terdiri dari warga, relawan Jokowi - Kiai Ma'ruf, dan perwakilan partai koalisi yang tergabung dalam Koalisi Indonesia Kerja. Tabloid seperti ini pernah diedarkan pula saat kampanye Pilpres 2014 lalu.
BACA JUGA: Hasto Kristiyanto: Jokowi Tak Hanya Sampaikan Salam, tetapi Titipkan Pesan
Kali ini, bentuknya lebih mirip seperti buletin. Ada bulatan khusus menyebutkan 'Pelopor Tabloid Mini. Edisi Khusus untuk Simpatisan Capres 01'.
Di bagian cover, tampak foto sejumlah kiai dan ulama seperti Ustaz Yusuf Mansyur, Habib Luthfi Bin Yahya. Gambar terbesar adalah KH Maimun Zubair. Ada pula judul 'Fatwa 9 Kiai, Pilih Pemimpin Yang Keluarganya Bisa Diteladani' di halaman depan.
BACA JUGA: Jelang Debat Jokowi Vs Prabowo Malam Ini, Erick Thohir Bilang Begini
BACA JUGA: Bantahan TKN Jokowi – Ma’ruf soal Pernyataan Prabowo tentang Laporan ABS
Di pojok kanan atas, tampak foto Gubernur Jatim Khofifah Indar Parawansa. Ada tulisan 'Budaya Muslimat itu Tawadhu'.
BACA JUGA: Diduga Langgar UU Pemilu, Kubu Prabowo Terancam 1 Tahun Kurungan dan Denda Rp12 Juta
Tabloid Obor Rahmatan Lil Alamin. Foto: Istimewa
Di kotak redaksi, disebut penerbitnya adalah Komunitas Media Mandiri, dengan Produser Mastreng. Penanggung Jawab Ahmad Zubairin dan Budi Santoso sebagai Pemimpin Redaksi.
Ada sejumlah nama di dewan redaksi termasuk Ahmad Zubairi, Sultonul Hadi, dan ES Danar Pangeran. Kantornya disebut di Jalan Gayung Kebonsari, Surabaya, Jawa Timur.
Ada sejumlah judul artikel. Substansinya kebanyakan adalah wawancara dengan para ulama, liputan soal jalan tol, dan sebuah artikel khusus tentang kisah guru ngaji Jokowi.
Sekjen PDI Perjuangan yang juga Sekretaris Tim Kampanye Nasional Jokowi - Kiai Ma'ruf Amin, Hasto Kristiyanto saat dimintai tanggapannya mengatakan bahwa isi tabloid tersebut adalah hal baik-baik saja.
Hasto yang baru melihat dan membaca tabloid itu menyatakan kebanyakan isi tabloid tersebut bicara soal semangat.
"Tidak ada fitnah. Ini bicara tentang hal-hal yang baik, bicara tentang semangat," kata Hasto di sela kampanye, Minggu (31/3).
Hasto mengatakan, pada 2014 memang ada tabloid Obor Rahmatan Lil Alamin sebagai respons atas tabloid Obor Rakyat yang berisi dugaan fitnah kepada Jokowi yang saat itu maju capres.
BACA JUGA: Honorer K2 Pemilih Cerdas, Yakin Prabowo Bisa Ciptakan Perubahan
Dengan adanya Tabloid Obor Rahmatan Lil Alamin ini, Hasto menilai hal itu sebagai sebuah bentuk dukungan kepada Jokowi.
"Kami melihat Pak Jokowi didukung oleh mereka-mereka yang begitu kreatif menyampaikan kebenaran," pungkas Hasto. (Boy/jpnn)
BACA ARTIKEL LAINNYA... Safari 11 Jam Kiai Maruf di Palembang demi Genjot Semangat Juang
Redaktur & Reporter : Boy