Tahanan Gantung Diri di Polsek Duren Sawit

Jumat, 02 Mei 2014 – 16:12 WIB

jpnn.com - JAKARTA- Setyo Riyadi, seorang tahanan kasus pembunuhan pengemudi Taxi Express, gantung diri di kamar mandi tahanan Polsek Duren Sawit, Jakarta Timur, Jumat (2/5) sekira pukul 2.15.

Setyo menghakhiri hidup dengan gantung diri, menggunakan kaos tangan pendek yang dililitkan pada kabel kistrik yang berada di kamar mandi.

BACA JUGA: Dikejar Warga, Terduga Maling Tewas Ditabrak Kereta

Kabid Humas Polda Metro Jaya Kombes Rikwanto menjelaskan bahwa menurut keterangan saksi Sofyan, rekan satu kamar korban, sekira pukul 00.00 melihat Setyo masuk ke dalam kamar mandi untuk buang air kecil.

Tak lama kemudian, Setyo keluar kamar mandi dan duduk di pinggir tempat tidur tahanan. "Selanjutnya saksi (Sofyan) melanjutkan tidur," ujar Rikwanto, Jumat (2/5).

BACA JUGA: Pensiunan Marinir Jadi Otak Berbagai Perampokan

Sekitar pukul 2.15, Sofyan dibangunkan saksi Nuryadi yang melihat Setyo sudah dalam kondisi tergantung, dengan menggunakan kaos tangan pendek yang dililitkan pada kabel listrik.

"Melihat hal tersebut saksi berteriak memberitahukan kepada petugas jaga tahanan bahwa seorang tahanan atas nama Setyo Riyadi gantung diri di kamar mandi," jelasnya.

BACA JUGA: Pensiunan PTPN Tewas di Panti Pijat

Mendapat laporan, Aiptu Sarjono memberitahukan kepada Kepala SPK Aiptu Jumingan dan Pengendali Ipda Masqul. "Selanjutnya melakukan pengecekan kedalam ruang tahanan, dan melaporkan kepada Kapolsek Duren Sawit," ungkap Rikwanto.

Polisi sudah melakukan pengecekan ke dalam ruang tahanan dan menurunkan korban. "Korban dikirim ke Rumah Sakit Polri untuk visum et repertum," jelasnya. Polisi sudah meminta keterangan saksi termasuk petugas jaga tahanan. (boy/jpnn)

BACA ARTIKEL LAINNYA... Tukang Krupuk Sodomi Enam Bocah SD


Redaktur : Tim Redaksi

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler