Tahun Baru 2015, Anis Matta Ingatkan Janji Kampanye Jokowi

Kamis, 01 Januari 2015 – 12:39 WIB
Tahun Baru 2015, Anis Matta Ingatkan Janji Kampanye Jokowi

jpnn.com - Presiden Partai Keadilan Sejahtera (PKS) Anis Matta menilai tahun 2014 sebagai tonggak demokrasi Indonesia.

"Kita berhasil merampungkan pileg dan pilpres yg kompetitif dan partisipatif dlm sejarah kita," jelas Anis lewat akun Twitter-nya @anismatta Rabu malam.

BACA JUGA: Di Bawah Presiden, BPKP Bisa Bergerak Cepat Lawan Kejahatan Ekonomi

Menurutnya, itu adalah buah dari perjalanan 16 tahun reformasi kita. Keseimbangan antara kehadiran negara dan aspirasi rakyat mulai bertemu.

"Negara bukan lagi bermakna rejim, tapi institusi politik hasil konsensus rakyat utk memenuhi hajat hidupnya," jelasnya.

BACA JUGA: Dua Jenazah AirAsia Ditemukan Saat Pergantian Tahun

Untuk Pemerintahan Jokowi-JK, Anis mempersilakan untuk bekerja. Sedangkan Koalisi Merah Putih yang berada di luar pemerintahan akan mengimbangi dengan kritik konstruktif dalam koridor checks & balances.

"2015 adalah tahun pemenuhan janji2.. Bukan saja janji pemerintah yg menang pemilu, tapi juga janji @PKSejahtera kpd konstituennya," ungkapnya.

BACA JUGA: Cuaca Mendukung, 69 Penyelam Siap Cari Bangkai AirAsia QZ8501

Untuk PKS, dia menegaskan, akan tetap melayani Indonesia dengan cinta, kerja dan harmoni apa pun yang terjadi.

"Artinya, @PKSejahtera hrs berbenah diri. Kita berhsl melewati badai. Saatnya mmbangun bahtera yg lbh kokoh. Untuk ummat,untuk Indonesia," ucap Anis.

Dalam twit pergantian tahun tersebut, Anis mengingatkan rakyat Indonesia dirundung musibah di penghujung tahun 2014 ini. Mulai dari longsor di Banjarnegara hingga insiden yang menimpa Air Asia QZ8501. Dia mengajak untuk mendoakan para korban.

"Mari kita menutup 2014 dgn rasa syukur dan rendah hati, tanpa perlu pesta pora dan hingar bingar.  Mari temani saudara2 kita dgn doa," tandasnya.

"Dan kita membuka 2015 dgn harapan. Semoga Allah memberkati Indonesia," tandasnya seraya menambahkan Kobarkan semangat Indonesia! (zul/rmo/jpnn)

BACA ARTIKEL LAINNYA... 4 Jenazah Korban AirAsia QZ8501 Diterbangkan ke Surabaya


Redaktur : Tim Redaksi

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler