Tak Ada Pilot, Garuda Delay 2,5 Jam

Selasa, 29 Desember 2009 – 20:01 WIB

JAKARTA – Pelayanan penumpang secara tidak profesional kembali terjadi di Bandara Cengkareng, Selasa 29 DesemberKali ini menimpa penumpang Garuda Indonesia tujuan Makassar yang harus tertunda penerbangannya hingga 2,5 jam

BACA JUGA: DPD Minta Pemda Punya Saham di PTPN

Akibat penundaan penerbangan tersebut, penumpang sangat dirugikan
Sebab, waktunya tersita banyak gara-gara terlalu lama ditunda.

Salah seorang penumpang yang merasa paling dirugikan adalah Abun Sanda

BACA JUGA: 4.000 Ton Semen China Dimusnahkan

Mantan wartawan Fajar ini sedianya berceramah di hadapan para kru Harian Fajar, pada Selasa pukul 16.00 WITA
Namun, gara-gara penundaan penerbangan tersebut, ia tak bisa lagi menjadi narasumber pada acara yang sangat penting itu

BACA JUGA: Produksi Gula Ditarget 3 Juta Ton

Abun menjelaskan, sesuai jadwal, harusnya pesawat dengan nomor penerbangan GA 610 itu sudah boarding pada 11.40 WIBDengan demikian, setidaknya pesawat sudah take off pada pukul 12.00 WIBNyatanya, baru boarding pada 14.10 WIB, sehingga baru take off pada pukul 14.30 WIB“Jadi kurang lebih 2,5 jam tertundaIni sangat merugikan, karena bagi kami, waktu itu sangat berharga,” protesnya seperti disampaikan ke JPNN.

Saat penundaan, beberapa kali memang diumumkanAkan tetapi, kata dia, itu bukan jawaban atas permasalahanApalagi, kata dia, setelah cek per cek, ternyata pilot yang tidak adaPadahal, penumpang sudah menunggu lama di ruang tungguDemikian juga awak kabin sudah menunggu di pesawat“Saya lalu tanya-tanya, apa sebenarnya yang terjadiRupanya pilotnya belum datangSungguh keterlaluan,” katanya.

Abun menegaskan, ia datang ke Makassar hanya untuk ketemu kru Fajar sekitar dua jamSetelah itu istirahat dan makan malamTapi karena penundaan itu, tujuan utama ke Makassar jadi tidak bisa terlaksana“Seharusnya Garuda punya pilot cadangan, sehingga ketika satu berhalangan, ada yang bisa mengganti, jangan merugikan penumpang,” katanya.

Selain Abun, ada beberapa penumpang yang juga pejabat penting di SulselMisalnya, Bupati Sinjai Andi Rudianto Asapa, Wakil Walikota Makassar Supomo Guntur, Wakil Bendahara Golkar Sulsel Piter Gozal dan beberapa lainnyaSemua mengeluhkan pelayanan Garuda tersebutApalagi, kata Piter, pengumuman penundaan tidak dilakukan secara langsung ke pukul 14.30 WIBMelainkan dicicil, dari pukul 12.30 WIB, lalu pukul 13.00 WIB, dan 13.30 WIB

Direktur Operasional Garuda Ari Sapari yang dikonfirmasi membantah penyebab delay akibat tidak ada pilotDia juga membantah mengenai lamanya waktu delay tersebutMenurut dia, yang terjadi adalah pesawat itu terlambat tiba dari penerbangan yang lain.

"Itupun penundaannya hanya hanya 23 menit, sehingga masih masuk dalam limitasi waktu,” kilahnyaApalagi, kata dia, penundaan itu diumumkan kepada penumpangBahkan, katanya, penundaan itu dilakukan oleh pilotnya sendiri“Intinya, kami semua masih melakukan sesuai prosedurKalau ada anggota saya yang bekerja di luar prosedur, tentu saya tegur,” tegasnya(har/jpnn)

BACA ARTIKEL LAINNYA... Mandala Tambah 24 Extra Flight


Redaktur : Soetomo Samsu

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler