Tak Ada Supporter Masuk Tanpa Tiket di Stadion Patriot

Jumat, 03 Agustus 2018 – 04:51 WIB
Ribuan personel polisi tengah disiagakan. Foto Ricardo/jpnn.com

jpnn.com, BEKASI - Kepala Kepolisian Resor Metropolitan Bekasi Kota Kombes Pol Indarto memastikan pihaknya akan menjaga ketat pertandingan cabang olahraga sepak bola Asian Games 2018 di Stadion Patriot Candrabhaga Kota Bekasi.

Indarto juga menjamin, tidak akan ada penonton tanpa tiket atau penonton jebolan memaksa masuk di ajang Internasional tersebut.

BACA JUGA: Uji coba LRT Sumsel Berhenti Mendadak, Pemerintah Minta Maaf

“Saya sampaikan tidak ada penonton yang boleh masuk tanpa tiket masuk atau jebolan,” kata Indarto, Kamis (2/8).

Pengamanan kata dia, akan lebih ketat, pihaknya pengalaman dalam pertandingan dengan jumlah penonton banyak ketika Stadion Patriot Candrabhaga digunakan sebagai arena bertanding Liga 1 Indonesia.

BACA JUGA: Tenis Meja Tidak Berani Target Emas Asian Games 2018

“Lebih ketat ini (Asian Games 2018), misal, bagi penonton yang tidak punya tiket tidak diperkenankan masuk stadion, eggak boleh dan tidak mungkin ada peluang untuk masuk,” tutur dia.

“Jangan berpikir bahwa babak kedua pasti akan dibuka, enggak akan, ini ajang internasional enggak ada kayak gitu-gitu,” tegas Indarto.

BACA JUGA: Membedah Peluang Timnas Voli Putra di Asian Games 2018

Stadion Patriot Candrabhaga dijadwalkan akan menggelar pertandingan cabang olahraga sepak bola. Sebanyak dua grup akan bertanding di Stadion yang terletak di Jalan Jederal Ahmad Yani, Bekasi Selatan.

Dua Grup itu di antaranya Grup A tuan rumah Indonesia, Hongkong, Laos, Palestina dan Taiwan, dan Grup B dihuni Thailand, Uzbekistan, Bangladesh dan Qatar.

Untuk laga perdana di Stadion Patriot Candrabhaga Bekasi, Tim Nasional (Timnas) Indonesia akan berlaga pada 12 Agustus 2018 melawan Taiwan.(kub/pojokbekasi)

BACA ARTIKEL LAINNYA... Dukung Asian Games, Menteri Nasir Bawa Obor di Bukittinggi


Redaktur & Reporter : Yessy

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler