Tak Pernah Muncul, Ternyata Tewas di Kamar Kos

Selasa, 03 Januari 2017 – 10:14 WIB
Police line

jpnn.com - JPNN.com--Samsul Anam, salah seorang penghuni kos di kawasan padat penduduk di Surabaya, ditemukan tewas dan telah membusuk.

Pria 42 tahun itu diduga meninggal karena sakit.

BACA JUGA: Heboh! Rafi Tewas setelah Main Game

Priyo, teman kerja korban, mengatakan bahwa Samsul sudah tujuh hari tidak masuk kantor.

Karena itu, dia diminta atasannya untuk melihat kondisi Samsul.

BACA JUGA: Sambil Memukul Dada Sendiri, Martin Akhirnya Meninggal

Sekitar pukul 13.00 kemarin, Priyo datang ke tempat kos korban.

Namun, setibanya di sana, dia malah mencium bau busuk.

BACA JUGA: Batu Runtuh, Pria Ini Tewas di Sumur Sendiri

Lantaran curiga, Priyo mengintip lewat jendela. Priyo pun kaget saat mendapati kondisi teman kerjanya tersebut yang sudah membengkak.

Dia melaporkan hal itu kepada warga. Kemudian, mereka bersama-sama mendobrak pintu kamar kos Samsul.

Warga setempat kali terakhir melihat Samsul pada 27 Desember.

Sejak saat itu, dia tidak pernah terlihat keluar kos. Warga tidak curiga.

Sebab, korban yang sehari-hari bekerja sebagai sekuriti di salah satu sekolah swasta itu memang dikenal pendiam dan jarang keluar kos.

"Kalau pulang kerja ya masuk kos, jarang keluar. Kalau ketemu warga cuma menyapa," tutur Slamet, warga yang tinggal tepat di depan kos Samsul.

Dedi, rekan kerja korban lainnya, mengatakan, pada 27 Desember lalu Samsul mengeluh sakit kepala.

"Dia sambat pusing. Ingin cepat pulang," ujarnya.

Secara terpisah, Kapolsek Bubutan Kompol Dies Ferra Ningtias mengatakan, pihaknya sudah mendatangkan tim Inafis Polrestabes Surabaya untuk mengecek kondisi korban.

Hasil sementara, tidak ditemukan tanda-tanda kekerasan di tubuh korban.

"Dugaan awal, kami menyebut korban meninggal karena penyakit yang dideritanya," jelas Ferra. (rid/c7/fal/jpnn)

BACA ARTIKEL LAINNYA... Tak Bisa Berenang Nekat Mencemplung ke Ciliwung, Bocah SMP Hanyut


Redaktur & Reporter : Natalia

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Tag
Tewas  

Terpopuler