Tak Sesuai Harapan, Pemain Seleksi Persib Ini Tak Boleh Latihan Lagi

Jumat, 26 Agustus 2016 – 02:03 WIB
ILUSTRASI. FOTO: AFP

jpnn.com - BANDUNG - Persib Bandung dipastikan tak merekrut pemain seleksi L'Imam Seydi. Pemain depan asal Prancis itu dinilai belum sesuai dengan kebutuhan Maung Bandung oleh pelatih Persib Djadjang Nurdjaman.

Keputusan itu, menurut Djadjang diambil berdasarkan hasil penilaiannya dalam dua kali latihan yang telah diikuti oleh pemain berdarah Senegal-Prancis tersebut. Tak ada keistimewaan dalam performa pemain berpostur 183 cm tersebut.

BACA JUGA: Jadi Pemain Terbaik Eropa, Ronaldo: Maaf Griezmann...

"Saya sudah beri keputusan untuk L'imam. Besok (hari ini, red) dia sudah tak latihan lagi dengan tim. Ya, dia belum memenuhi ekspektasi," tegas Djadjang saat dihubungi, Kamis (25/8) malam.

Pelatih asal Majalengka, Jawa Barat itu memastikan, pernyataan Manajer tim Umuh Muchtar memang benar, bahwa dirinya masih membutuhkan satu sosok pemain depan. Tapi, apabila ada playmaker handal, bukan tidak mungkin dirinya mengambil pemain tersebut.

BACA JUGA: Undian Grup Liga Champions Pertemukan Barcelona dengan Guardiola

"Nanti akan kami lihat, tim ini memang butuh di depan dan playmaker asing. Nanti dilihat mana yang lebih pas," pungkasnya.(dkk/jpnn)

BACA JUGA: Tingkat Sekolah, Kualitas Level Sirkuit Nasional

BACA ARTIKEL LAINNYA... Menpora: Jangan Sampai Ada Mafia di Liga Santri Nusantara


Redaktur : Tim Redaksi

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler