Taman Safari Bali Hadirkan Pengalaman Bersantap dengan Suasana Teatrikal Bawah Air

Rabu, 29 November 2023 – 20:12 WIB
Taman Safari Bali menghadirkan pengalaman bersantap dengan suasana teatrikal bawah air. Foto: Dokumentasi Taman Safari Bali

jpnn.com, JAKARTA - Taman Safari Bali membuka tempat makan yang menawarkan pengalaman bersantap dengan suasana teatrikal bawah air, Varuna.

Varuna merupakan rangkaian awal pembukaan Marine Safari Bali pada 2024. Area ini akan mulai dibuka pada 20 Desember 2023.

BACA JUGA: Taman Safari Indonesia Umumkan Pemenang IAPVC 2023, Selamat!

Para pengunjung yang hadir dapat merasakan pengembaraan sensorik dengan tiga hidangan lezat serta pertunjukan yang memesona.

Narasi Varuna tergambar secara apik melalui perpaduan animasi potongan kertas, pedalangan dan pertunjukan yang memikat.

BACA JUGA: Taman Safari Indonesia Kembali Gelar IAPVC untuk Ke-32 Kalinya

Setiap adegan menceritakan kisah Varuna, pahlawan muda dalam pengembaraannya yang epik.

Panggung menjadi lebih hidup dengan adanya pemain yang mengenakan vibrant kostum, mencerminkan keindahan dan sisi mistik dunia laut.

BACA JUGA: Taman Safari Indonesia Siapkan Circus Street Carnival Malam Tahun Baru

Varuna disebut sebagai salah satu tonggak penting dalam pertumbuhan Taman Safari Bali.

Inovasi ini sudah diupayakan lebih dari satu dekade dan menjadi terobosan dalam dunia hiburan serta gastronomi Bali.

Pengalaman menyantap makanan dengan konsep luar biasa ini tergambar melalui slogan A Voyage of Flavours and Fantasy.

Perjalanan cita rasa dan fantasi yang sempurna, merangkum seluruh esensi unik yang ditawarkan dan siap mendobrak batasan.

General Manager dari Taman Safari Bali Marcel Driessen mengeklaim Varuna akan menjadi tontonan kelas dunia yang meninggalkan kesan mendalam.

Marcel merasa beruntung bisa berkolaborasi dengan individu berbakat yang telah diakui secara global dan banyak berkontribusi kepada seni.

"Ini benar-benar merupakan momen terobosan bagi Taman Safari Bali dan kami tidak sabar untuk menunjukkannya kepada Anda," kata Marcel dalam jumpa pers virtual baru-baru ini. (mcr31/jpnn)

BACA ARTIKEL LAINNYA... Bhayangkara FC vs Persija Tanpa Penonton, Thomas Doll Bingung


Redaktur : Rah Mahatma Sakti
Reporter : Romaida Uswatun Hasanah

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler