Tamatan SD, Modal Rp 500 Ribu, Omzet Rp 300 Juta per Bulan

Sabtu, 12 November 2016 – 00:06 WIB
Bebek. Ilustrasi Foto: Jawa Pos Group/dok.JPNN.com

jpnn.com - TULUS Jati Utama (25) tak tamat SMP. Bapak dua anak asli Desa Talang Pauh ini membuka usaha bermodal Rp 500 ribu di tahun 2008.

Bisnis jual bebek siap masak untuk lesehan, rumah makan, dan restoran yang ditekuni itu kini beromzet Rp 300 juta per bulan.

BACA JUGA: Dari Balik Sel Tahanan, Si Janda Cantik Ini Tetap Tebar Senyuman

HARMOKO, Talang Pauh

PENAMPILAN dan gayanya tidak menyamai dengan pengusaha kelas eksekutif.

BACA JUGA: Cara Ratri Menerima Kenyataan Sungguh Luar Biasa

Dikenal dengan nama Tulus, menggunakan baju yang biasa-biasa dan sedikit lusuh, mirip dengan penggembala bebek di sawah-sawah.

Siapapun tidak bisa mengira Tulus itu pemilik rumah potong itik Desa Talang Pauh, Kecamatan Pondok Kelapa, Bengkulu Tengah.

BACA JUGA: Bocooorrr, Digragoti Para Preman

Ini karena penampilannya yang sederhana dan lebih banyak menghabiskan waktunya di kandang bebek.

Tulus yang sekarang memiliki karyawan 8 orang, asli warga Talang Pauh ikut membantunya membersihkan itik pesanan pemilik rumah makan, lesehan dan restoran di wilayah Bengkulu.

Dengan penghasilan Rp 10 juta per hari, Tulus berani memberi gaji Rp 1,5 juta untuk karyawan yang hanya bertugas sebagai pembersih. Termasuk tukang jemput dan tukang antar bebek potong.

Awalnya ia tidak yakin bisa mempekerjakankan orang dan punya usaha dengan omzet ratusan juta.

Bahkan dia sendiri tidak mengira bermukim di Talang Pauh.

“Jujur, saya hidupnya morat marit. Sejak kecil dari keluarga berantakan, tamat SD dan sempat masuk SMP tidak tamat. Saya merantau ke Jakarta dan jadi buruh lepas dan akhirnya pulang ke Bengkulu. Dari kegagalan yang saya alami itu, baru terpikir mau membuat usaha sendiri, yang saat itu diawali dengan modal yang sangat kecil saat itu,” ujarnya.

Modal Rp 500 ribu hasil pinjaman, harus dikembalikan selama satu minggu. Dengan uang segitu kata Tulus, dia mulai membeli itik dan ayam dari petani.

Kemudian dia sendiri yang memasarkan kepada rumah makan-rumah di Bengkulu.

“Delapan tahun usaha saya ini berkembang, saya nekat ambil lahan dan berani mengambil itik dalam partai besar,” terang Tulus.

Dijelaskan Tulus, banyak usaha rumah makan mengambil bebek darinya, termasuk ayam potong siap masak.

Tiap hari kata Tulus, permintaan pasar sampai 500 ekor bebek ditambah ayam 50 ekor.

“Bebek disuplai dari petani Lebong, BU, Muko Muko, Kepahiang, Curup dan saya juga dapat tambahan dari Medan dan Sumatera Barat,” papar Tulus.

Usaha yang dijalankan itu tidak selama-lamanya mulus. Dia pernah rugi puluhan juta.

Gara-garanya bebek yang disuplai dari luar kena wabah flu burung, hampir 60 persen bebeknya mati.

Sejak pengalaman itu, dia selalu memberi vaksin khususnya bebek yang baru masuk.

“Vaksin itu penting, agar kualitas bebek terjamin dan daging sehat,” tuturnya.(**/sam/jpnn)

 

BACA ARTIKEL LAINNYA... Merasa Utang Budi, Sabu-sabu Ditaruh di Sumsum Tulang Gulai Kambing


Redaktur : Tim Redaksi

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler